Salin Artikel

Menhub: Labuan Bajo Ini Terlalu Indah

LABUAN BAJO, KOMPAS.com - Menteri Perhubungan Republik Indonesia, Budi Karya Sumadi meresmikan dua unit kapal wisata bottom glass di Pelabuhan Labuan Bajo, Kabupaten Manggarai Barat, Nusa Tenggara Timur (NTT), Jumat (18/3/2022) sore.

Dua unit kapal itu untuk mendukung Labuan Bajo sebagai pariwisata super premium.

"Kiri, kanan, mata tidak berkedip. Labuan Bajo ini terlalu indah. Tidak salah Presiden Jokowi menempatkan Labuan Bajo sebagai pariwisata super premium. Memang pariwisata Labuan Bajo begitu indah," ungkap Menteri Budi dalam peresmian itu.

Karena itu, kata dia, pihaknya sesuai amanat presiden sangat mendukung pengembangan destinasi pariwisata Labuan Bajo. Dukungan itu salah satunya adalah dengan memberikan kapal wisata bottom glass ke Pemerintah Provinsi Nusa Tenggara Timur.

"Kapal ini dibuat oleh anak bangsa dan sangat membantu menunjang pariwisata di Labuan Bajo. Karena itu kapal ini harus dirawat baik. Ini merupakan amanat Presiden Republik Indonesia," kata dia.

Budi Karya Sumadi meyakini, kawasan pariwisata Labuan Bajo akan ramai dikunjungi wisatawan berapa tahun yang akan datang.

"Saya berharap yang kita lakukan ini bukan sekadar seremonial, akan tetapi segala yang kita lakukan akan membawa manfaat bagi masyarakat. Saya yakin gubernur dan masyarakat NTT pasti bisa melakukan itu," jelasnya.

https://regional.kompas.com/read/2022/03/18/213230278/menhub-labuan-bajo-ini-terlalu-indah

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke