Salin Artikel

Marak Investasi Bodong, Ganjar Minta OJK Makin Aktif Edukasi Masyarakat

Hal itu disampaikan Ganjar dalam acara peresmian Kantor OJK Purwokerto, Kabupaten Banyumas, Jawa Tengah, Selasa (8/3/2022).

Dalam sambutannya, Ganjar menyinggung fenomena investasi bodong yang sedang hangat, tapi banyak masyarakat yang belum tahu.

"Ketika kemudian masyarakat kebingungan di tengah situasi yang tidak mudah, lalu mereka mencari jalan pintas dan sering tergiur oleh investasi yang bodong apa nggak, kita nggak tahu, maka peran OJK menjadi penting," kata Ganjar.

Maka dari itu, di kantor baru seluas tiga hektar itu, Ganjar berharap jadi tempat masyarakat bertanya soal keuangan.

Utamanya terkait investasi yang kini marak di dunia bisnis digital.

"Gedung ini saya harap betul bisa jadi tempat edukasi masyarakat dan tempat bertanya. Bisnis kripto itu apa, mbok kalau enggak ngerti tanya dulu karena itu gamblingnya lebih banyak," ujar Ganjar.

Menurut Ganjar, masyarakat awam tidak tahu apakah investasi tersebut legal atau tidak.

"Banyak sekali investasi-investasi yang masuk, itu legal apa nggak, bodong apa nggak, itu ditanyain dan pasti dari OJK akan menjawab itu dengan cepat," kata Ganjar.

https://regional.kompas.com/read/2022/03/08/173411478/marak-investasi-bodong-ganjar-minta-ojk-makin-aktif-edukasi-masyarakat

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke