Salin Artikel

Anaknya Jadi Korban Penembakan KKB, Kepala Suku: Kalian Jangan Datang untuk Menyerang dengan Kekerasan

KOMPAS.com - Kepala Suku di Kabupaten Puncak, Papua, Abeloni Tabuni mengecam dan mengutuk aksi kelompok kriminal bersenjata (KKB) yang menembak delapan karyawan PT. Palapa Timur Telematika (PTT) di Distrik Beoga, Rabu (2/3/2022) lalu.

Satu dari delapan korban tewas merupakan anaknya bernama Bebi Tabuni.

"Kalian jangan datang untuk menyerang dengan kekerasan itu sama sekali tidak boleh. Dan masyarakat jangan kalian tembak," kata Abeloni dikutip dari TribunPapua.com.

Abeloni tak menyangka, anaknya menjadi salah satu korban penembakan yang dilakukan oleh KKB.

"Saya punya anak bernama Bebi Tabuni sudah kena tembak. Padahal, anak saya ini pasang jaringan untuk Kabupaten Puncak, namun ditembak," ungkapnya.

Abeloni mengatakan, anaknya banyak berpartisipasi dalam pembangunan di Puncak Papua, termasuk pembangunan jaringan.

"Saya punya anak tidak melakukan apa-apa. Dia hanya pekerja dan banyak berpartisipasi dalam pembangunan di Puncak, termasuk membangun jaringan," ujarnya.


Menjadi pendamping

Petugas memastikan bahwa salah satu korban tewas dalam serangan KKB di Beoga adalah anak kepala suku bernama Bebi Tabuni.

"Salah satu korban adalah anaknya kepala Suku Gome di Ilaga atas nama Bebi Tabuni," kata Kapendam XVII/Cenderawasih Kolonel Inf Aqsha Erlangga, melalui pesan singkat, Sabtu (5/3/2022)

Bebi, kata Aqsha, berada di lokasi karena menjadi pendamping pekerja jaringan telekomunikasi yang hendak memperbaiki tower di lokasi berketinggian 3.000 meter di atas permukaan laut (mdpl) tersebut.

Dalam insiden itu, delapan orang tewas dan satu pekerja selamat berinisial NS.

Pelaku 10 orang

Dari keterangan NS, pelaku diperkirakan berjumalah 10 orang dengan membawa senjata tajam dan api.

"Pelaku diperkirakan 10 orang, sebagian besar bawa parang dan senjata api," Kepala Operasi Damai Cartenz Kombes Muhammad Firman.

Saat ini, NS berhasil dievakuasi ke Timika, Kabupaten Mimika, pada Sabtu.

 

Sumber: Kompas.com (Penulis: Kontributor Jayapura, Dhias Suwandi | Editor: Pythag Kurniati, Robertus Belarminus)/TribunPapua.com

Artikel ini telah tayang di Tribun-Papua.com dengan judul Kepala Suku di Kabupaten Puncak Kutuk Perbuatan KKB yang Tembak 8 Karyawan PT PTT, Termasuk Anaknya

https://regional.kompas.com/read/2022/03/07/155347878/anaknya-jadi-korban-penembakan-kkb-kepala-suku-kalian-jangan-datang-untuk

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke