Salin Artikel

Terjebak Pusaran Air, Kapal Pengangkut Sembako dan Alkes Karam

Kasat Pol Air Kota Tarakan Iptu Jamzani menuturkan, kapal kayu tersebut berangkat pada Rabu (2/3/2022) malam dengan muatan Sembako dan sejumlah alat kesehatan, berupa masker serta tabung oksigen untuk RSUD Nunukan.

"Kapal berangkat hari Rabu malam, besok paginya, kapal mengalami kecelakaan dan karam," ujarnya, Jumat (4/3/2022).

Jamzani menjelaskan, kapal menghindari gelombang kuat di laut dengan melewati sungai di perairan Pulau Tibi, Kabupaten Bulungan.

Di sana, kapal melalui sebuah belokan tajam dan terdapat pusaran air. Dalam kondisi berbelok dan terjebak pusaran air, kapal pun miring.

"Nakhoda kesulitan mengendalikan kapal. Akhirnya air masuk dan menenggelamkan kapal," ujarnya lagi.

Kapal masih terlihat di permukaan air dalam kondisi miring. Barang barang muatan semua terhambur berantakan.

Ada yang tenggelam dan yang ada di atas kapal, semuanya basah oleh air sungai yang masuk.

Terdapat 4 ABK termasuk Nakhoda dalam KM Mustika 2. Semuanya selamat dan tidak mengalami cedera.

"Kita belum tahu berapa nilai kerugiannya, saat ini upaya evakuasi dilakukan menggunakan KM Welly, kapal kayu lainnya," kata Jamzani.

https://regional.kompas.com/read/2022/03/04/103342478/terjebak-pusaran-air-kapal-pengangkut-sembako-dan-alkes-karam

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke