Salin Artikel

Nekat Terobos Banjir, Mobil Milik Polisi Hanyut Terseret Arus, Sempat Diperingatkan Warga

 

ACEH TIMUR, KOMPAS.com – Mobil milik Brigadir Irvan (40) polisi di Polsek Pante Bidari, Kabupaten Aceh Timur, hayut terseret arus banjir Desa Alue Dua, Kecamatan Ranto Peureulak, Kabupaten Aceh Timur, Minggu (27/2/ 2022).

 

Kapolsek Ranto Peureulak, Aceh Timur, Iptu Eko Suhendro dalam keterangan tertulisnya, Senin (28/2/2022) menyebutkan, mobil jenis Toyota Avanza berwarna silver dengan nomor polisi BK 1733 SW itu ditumpangi Irvan dan keluarganya.

 

Setiba di depan Desa Alue Dua, Irvan sempat diingatkan warga agar tidak melintas karena banjir mulai menutup badan jalan. Namun, Irvan nekat menerobos banjir tersebut.

 

“Saat melintas dia (Irvan) berpapasan dengan warga yang sedang berjalan kaki melintasi banjir. Tiba-tiba bagian mobil belakang terseret arus dan hayut ke sungai,” kata Kapolsek.

 

Irvan lalu melonpat dari dalam mobil dan membiarkan mobil itu tenggelam terseret arus sungai. Tidak ada korban jiwa dalam kejadian itu.

 

Namun, mobil tersebut hingga kini belum ditemukan.

 

 

“Masyarakat dan tim BPBD Aceh Timur sudah berupaya sejak kemarin hingga hari ini untuk mencari mobil itu. Namun sampai sekarang belum ditemukan,” katanya.

 

Dia mengimbau, peristiwa itu menjadi pelajaran bagi seluruh warga yang melintas di jalan nasional Aceh-Medan.

 

“Jika sudah diingatkan jangan melintas baiknya bersabar. Karena ketika air deras di badan jalan, semua kemungkinan buruk bisa terjadi,” pungkas Kapolsek.

 

https://regional.kompas.com/read/2022/02/28/154617178/nekat-terobos-banjir-mobil-milik-polisi-hanyut-terseret-arus-sempat

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke