Salin Artikel

Serangkaian Rencana Ganjar Hadapi Lonjakan Covid-19 di Jateng

Ganjar meminta agar tempat tidur isolasi darurat disiapkan dan rumah sakit darurat diaktifkan kembali untuk merawat pasien Covid-19.

“Kemarin kita minta untuk cek satu per satu. Termasuk rumah sakit darurat, maka kemarin isoter-isoter itu kita juga siapkan dan rumah sakit darurat yang di Donohudan kita on kan lagi,” kata Ganjar dalam keterangan tertulis, Selasa (22/2/2022).

Ganjar mengatakan sejumlah daerah di Jawa Tengah mengalami kenaikan level seiring kenaikan level PPKM Jawa-Bali.

"Kalau kita melihat data dan pola pergerakannya sama, baru DKI yang turun yang lain masih naik. Saya kira Jawa Tengah juga akan naik pelan-pelan,"ujarnya.

Kendati demikian, Ganjar memastikan rumah sakit sudah punya pengalaman ketika menangani lonjakan kasus Covid-19 varian Delta.

“Beberapa rumah sakit pengalaman menangani delta dulu banyak yang menambah isotank untuk oksigen sehingga cadangannya relatif akan lebih banyak,” ucapnya.

Ganjar mengingatkan penggunaan masker menjadi protokol kesehatan yang wajib dipatuhi oleh masyarakat.


Selain itu, Ganjar juga meminta Jogo Tonggo di aktifkan kembali dan sosialisasi prokes ditingkatkan.

“Kerumunannya dikurangi, bukan dilarang dikurangi aja. Dikurangi kegiatannya, ekonomi masih berjalan, ibadah juga berjalan tapi dibatasi,” kata Ganjar.

Ganjar mengimbau kepada masyarakat untuk menunda perjalanan yang sekiranya tidak mendesak.

“Maka pada warga tetap pakai masker, tetap jaga kesehatan dan kalau jalan atau pergi meninggalkan tempat, kalau nggak perlu ya nggak usah. Tapi toh kalau harus jalan, tolong dipakai maskernya,” pungkasnya.

https://regional.kompas.com/read/2022/02/22/210753778/serangkaian-rencana-ganjar-hadapi-lonjakan-covid-19-di-jateng

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke