Salin Artikel

Saat Suami Bikin Sayembara Berhadiah demi Temukan Istri yang Hilang...

KOMPAS.com - Agus Hilal, seorang pria asal Klaten, Jawa Tengah, membuat sayembara berhadiah.

Ia menawarkan uang Rp 5 juta bagi warga yang berhasil menemukan dan mengantar istrinya, Efriyani (42).

Istrinya tersebut meninggalkan rumah mereka di Dukuh Ngerni RT 03/RW 04, Bolopleret, Juwiring, Klaten, sejak 25 Juli 2021.

"Nanti bagi yang menemukan dan mengantarkan pulang ke rumah saya kasih uang terima kasih Rp 5 juta," ujar Agus, 14 September 2021.

Setelah hampir enam bulan istrinya menghilang, Agus menemukan titik terang. Efriyani akhirnya ditemukan dalam kondisi sehat.

"Iya sudah ditemukan. Istri saya diantar dua orang baik ke rumah. Istri saya tadi diantar pulang ke rumah sekitar pukul 09.00 WIB," ucapnya, Selasa (4/1/2022).

Agus merasa senang lantaran istrinya sudah ditemukan dan bisa berkumpul kembali bersama keluarga di rumah.

"Syukur alhamdulillah sama Allah SWT yang telah memberikan segala berkah dan nikmatnya di hari ini dengan ditemukannya kembali istri saya ya, dalam hal ini kembali berkumpul dengan keluarga," tuturnya.

Kepada kedua orang yang menemukan dan mengantarkan istrinya, Agus mengaku sudah memberikan imbalan yang pantas.

Imbalan itu, kata Agus, merupakan wujud terima kasihnya.

"Intinya dari keluarga akan memberikan haknya kepada orang yang sudah mengantarkan pulang istri saya," ungkapnya.

Khairuddin Siregar, pria asal Desa Tanjung Sawit, Kecamatan Tapung, Kabupaten Kampar, Riau, menempuh hal yang sama demi menemukan istrinya, Ervina Lubis.

Ervina hilang pada 18 Maret 2021 ketika jalan-jalan di salah satu mal di Pekanbaru.

Pria yang berprofesi sebagai pebisnis sawit ini awalnya menyiapkan Rp 75 juta bagi penemu istrinya.

Namun, karena belum ada kabar tentang istrinya, Khairuddin menaikkan hadiah sayembara menjadi Rp 100 juta.

Sebulan setelahnya, Khairuddin rela merogoh kocek hingga Rp 150 juta demi berjumpa lagi dengan istrinya.

Lalu, pada 25 Juni 2021, Khairuddin mendapat informasi tentang keberadaan Ervina.

Ervina ditemukan di Pondok Pesantren Al Fatah Temboro di Kabupaten Magetan, Jawa Timur.

Khairuddin menuturkan, istrinya ditemukan oleh seseorang. Ia mengaku telah memberikan hadiah sebesar Rp 150 juta, seperti yang dijanjikan.

"Sudah saya kasih imbalan Rp 150 juta kepada penemunya," terangnya, 26 Juni 2021.

Perasaan bahagia menyelimuti Khairuddin karena bisa bersua lagi dengan istrinya.

"Saya sangat bersyukur istri saya kembali lagi dan dalam keadaan sehat," jelasnya.

Sumber: Kompas.com (Penulis: Kontributor Solo, Labib Zamani; Kontributor Pekanbaru, Idon Tanjung | Editor: Dony Aprian, Ardi Priyatno Utomo, Robertus Belarminus)

https://regional.kompas.com/read/2022/01/08/070349078/saat-suami-bikin-sayembara-berhadiah-demi-temukan-istri-yang-hilang

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke