Salin Artikel

Warga Kalimantan, Baru 10 dari 56 Kabupaten Kota Penuhi Kriteria Vaksinasi Booster

KRITERIA yang ditetapkan pemerintah untuk suatu daerah dapat menggelar pelaksanaan vaksinasi booster adalah kinerja vaksinasi Covid-19 mencapai minimal 70 persen untuk dosis pertama dan 60 persen dosis kedua. 

Merujuk data Kementerian Kesehatan hingga Kamis (6/1/2022) pukul 18.00 WIB yang diakses pada Jumat (7/1/2022) pukul 12.00 WIB, baru 10 dari 56 kabupaten kota di Pulau Kalimantan yang sudah memenuhi kriteria tersebut. 

Sebarannya dapat dilihat dalam peta berikut ini:

Untuk mendapatkan data lebih rinci dari kinerja vaksinasi per kabupaten kota berdasarkan provinsi, lanjutkan guliran layar.

Meski demikian, tidak seluruh kabar dalam tulisan ini suram. Ada banyak kabar baik pula, meski secara agregat memperlihatkan hasil yang muram tadi. Simak selengkapnya di sini. 

Kalimantan Barat

Dari 14 kabupaten kota yang ada di Kalimantan Barat, baru dua kota yang telah memenuhi kriteria penyelenggaraan vaksinasi booster Covid-19, yaitu Kota Pontianak dan Kota Singkawang.

Adapun kabupaten kota yang setidaknya sudah mencapai kinerja vaksinasi dosis pertama Covid-19 hingga minimal 70 persen target yang dipatok, tercatat juga baru enam kabupaten kota.

Selain Kota Pontianak dan Kota Singkawang, empat kabupaten di Kalimantan Barat yang telah mencapai minimal 70 persen vaksinasi dosis pertama Covid-19 adalah Kapuas Hulu, Sanggau, Sekadu, dan Sintang.

Berikut ini rincian selengkapnya:

Kabar baiknya untuk Kalimantan Selatan, seluruh kabupaten kota sejatinya sudah memenuhi minimal target 70 persen vaksinasi dosis pertama Covid-19. Vaksinasi dosis kedua Covid-19 di provinsi ini yang tampaknya masih butuh cukup banyak tmbahan waktu. 

Dari 11 kabupaten yang belum mencapai kinerja minimal 60 persen vaksinasi dosis kedua Covid-19 di Kalimantan Selatan, baru Tanah Bumbu yang sudah mencapai lebih dari 50 persen dan Tabalong yang sudah melewati 40 persen.

Selebihnya, tertahan di kisaran 24,66-39,70 persen, berdasarkan data Kementerian Kesehatan hingga Rabu (6/1/2022) pukul 18.00 WIB. 

Berikut ini rincian selengkapnya:

Kabar baiknya untuk Kalimantan Tengah, tinggal satu kabupaten yang belum memenuhi kinerja vaksinasi dosis pertama Covid-19 hingga Rabu (6/1/2022) pukul 18.00 WIB, yaitu Kabupaten Gunung Mas.

Dari 11 kabupaten yang belum mencapai kinerja minimal 60 persen vaksinasi dosis kedua Covid-19 di Kalimantan Tengah, hanya Kabupaten Kapuas yang sedikit lagi baru akan mencapai level 30 persen, berdasarkan data yang sama dari Kementerian Kesehatan.

Selebihnya, 10 kabupaten lain, sudah mencatatkan kinerja vaksinasi dosis kedua Covid-19 di rentang 35,28-50,97 persen. 

Berikut ini rincian selengkapnya:

Kabar baiknya untuk Kalimantan Timur, seluruh kabupaten kota telah memenuhi kinerja vaksinasi dosis pertama Covid-19 hingga Rabu (6/1/2022) pukul 18.00 WIB. 

Dari enam kabupaten yang belum mencapai kinerja minimal 60 persen vaksinasi dosis kedua Covid-19 di Kalimantan Timur, hanya Kabupaten Paser yang masih mencatatkan persentase di bawah 50 persen. 

Berikut ini rincian selengkapnya:

Kabar baiknya untuk Kalimantan Utara, seluruh kabupaten kota telah memenuhi kinerja minimal 70 persen vaksinasi dosis pertama Covid-19 hingga Rabu (6/1/2022) pukul 18.00 WIB.

Dari tiga kabupaten yang belum mencapai kinerja minimal 60 persen vaksinasi dosis kedua Covid-19 di Kalimantan Utara pun, seluruhnya sudah berada di level di atas 50 persen. Bahkan, Kabupaten Malinau sudah di tataran 57,61 persen.

Berikut ini rincian selengkapnya:

https://regional.kompas.com/read/2022/01/07/145322078/warga-kalimantan-baru-10-dari-56-kabupaten-kota-penuhi-kriteria-vaksinasi

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke