Salin Artikel

Aksi "Sexy Dancer" di Rembang Ternyata Berkedok Pesta Ulang Tahun

Video tersebut juga sudah tersebar melalui WhatsApp dan menghebohkan masyarakat.

Berkedok pesta ulang tahun

Kepala Bidang Ketertiban Umum Ketentraman Masyarakat dan Penegak Perda Satpol PP Kabupaten Rembang, Teguh Maryadi mengungkapkan kronologi adanya aksi asusila di hotel tersebut.

Mulanya pada Kamis (23/12/2021) malam sekitar pukul 20.30 WIB, petugas mendapatkan informasi dari masyarakat.

"Ada kegiatan keramaian di Hotel Gajah Mada, terus kami mengecek ke lokasi, ternyata betul di situ ada kegiatan party ulang tahun," ucap Teguh saat ditemui wartawan di kantornya, Selasa (28/12/2021).

Petugas sempat tinggalkan lokasi

Saat itu petugas melihat penerapan protokol kesehatan sudah diberlakukan dengan baik di sekitar lokasi acara.

"Kita lihat sudah normal penerapan jaga jarak di satu tempat itu sudah normal, ada juga kegiatan musik akustikan," kata dia.

Tak lupa, pihaknya juga mengingatkan kepada penyelenggara untuk segera mengakhiri kegiatan tersebut karena Rembang masih memberlakukan PPKM (Pemberlakuan Pembatasan Kegiatan Masyarakat).

"Saya ingatkan untuk penyelenggara sama pihak hotel bahwa ini masih PPKM sampai jam 9 malam. Memang kita betul kasih toleransi sampai 21.30 WIB untuk segera bubar," terang dia.

Namun, sekitar pukul 23.00 WIB pesta ulang tahun tak kunjung selesai. Sehingga petugas memutuskan untuk mendatangi lokasi itu lagi.

"Sekitar jam 12 malam lebih ternyata kegiatan itu sudah bubar. Kemudian saya konfirmasi lewat telepon bahwa memang dari pihak manajemen hotel tidak tahu kalau ada kegiatan sexy dancer," terang dia.

"Jadi kegiatan sexy dancer itu kemungkinan cuma sebentar, karena itu sudah dibubarkan oleh satpam sekitar pukul 23.00 sampai 23.30 WIB," imbuh dia.

Konfirmasi ke penyelenggara

Dengan adanya aksi tersebut, Satpol PP Rembang merasa kecewa.

Selanjutnya pada Sabtu (25/12/2021) lalu, pihaknya menelepon pihak hotel ataupun pihak penyelenggara acara.

"Pihak hotel ataupun penyelenggara mengakui adanya kegiatan tersebut, cuma dari pihak penyelenggara tidak mengira seperti itu, karena tamunya membeludak, terus penyelenggaranya juga sudah pulang karena sakit," jelas dia.

Sekadar diketahui, video heboh berdurasi 15 detik yang memperlihatkan sejumlah penari erotis alias sexy dancer tersebar di aplikasi WhatsApp.

Acara itu terjadi di sebuah hotel di Rembang, Jawa Tengah.

Dalam video tersebut, tampak para penari dengan pakaian seksi menari di hadapan banyak orang, tanpa menerapkan protokol kesehatan.

https://regional.kompas.com/read/2021/12/28/153025178/aksi-sexy-dancer-di-rembang-ternyata-berkedok-pesta-ulang-tahun

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke