Salin Artikel

Akses Tol ke Bandara Kertajati Segera Beroperasi

Pengoperasian sudah mendapat izin dari pemerintah.

"Dalam waktu dekat, jalan tol akses BIJB akan diresmikan dan beroperasi," kata Presiden Direktur Astra Tol Cipali Firdaus Azis melalui pesan tertulis yang diterima Antara, Minggu (12/12/2021).

Menurut dia, jalan tol akses BIJB Kertajati terkoneksi dengan Jalan Tol Cikopo-Palimanan yang dimulai dari Kilometer (KM) 158+700 dengan panjang sekitar 3,7 kilometer.

Pembangunan akses tol ke BIJB telah selesai pada September 2021 lalu, yang dilanjutkan dengan uji laik fungsi dan operasi pada Oktober 2021.

Firdaus mengatakan, jalan tol akses BIJB Kertajati sesuai dengan Keputusan Menteri Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat No 1514/KPTS/M/2021 sebagai bagian dari Jalan Tol Cikopo-Palimanan.

Selain itu, terdapat juga Keputusan Menteri Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat No 1515/KPTS/M/2021 tentang penetapan golongan jenis kendaraan bermotor dan besaran tarif tol akses BIJB Kertajati yang diterbitkan pada 6 Desember 2021.

"Kami sudah mendapatkan surat pengoperasian jalan tol akses BIJB Kertajati dan penetapan tarifnya yang diterbitkan oleh Kementerian PUPR pada tanggal 6 Desember 2021," tutur Firdaus.

Pembangunan jalan tol ini, menurut Firdaus, merupakan salah satu dukungan Astra Tol Cipali terhadap pembangunan di wilayah sekitar, khususnya Proyek Rebana Metropolitan (Cirebon-Kertajati-Patimban) yang merupakan inisiasi Pemprov Jabar dalam upaya pemerataan ekonomi melalui infrastruktur.

Astra Tol Cipali berharap, beroperasinya akses tol BIJB Kertajati yang nantinya akan terkoneksi dengan Jalan Tol Cisumdawu tidak hanya mempermudah dan memotong waktu tempuh perjalanan, namun juga dapat mendorong pertumbuhan perekonomian sekitar.

"Dengan adanya jalan tol akses ini diharapkan dapat meningkatkan konektivitas dan pengembangan daerah Jawa Barat, khususnya wilayah sekitar," kata dia.

https://regional.kompas.com/read/2021/12/13/172937678/akses-tol-ke-bandara-kertajati-segera-beroperasi

Terkini Lainnya

Pj Gubri Ajak Pemkab Bengkalis Kolaborasi Bangun Jembatan Sungai Pakning-Bengkalis

Pj Gubri Ajak Pemkab Bengkalis Kolaborasi Bangun Jembatan Sungai Pakning-Bengkalis

Regional
Diskominfo Kota Tangerang Raih Penghargaan Perangkat Daerah Paling Inovatif se-Provinsi Banten

Diskominfo Kota Tangerang Raih Penghargaan Perangkat Daerah Paling Inovatif se-Provinsi Banten

Regional
Fakta dan Kronologi Bentrokan Warga 2 Desa di Lombok Tengah, 1 Orang Tewas

Fakta dan Kronologi Bentrokan Warga 2 Desa di Lombok Tengah, 1 Orang Tewas

Regional
Komunikasi Politik 'Anti-Mainstream' Komeng yang Uhuyy!

Komunikasi Politik "Anti-Mainstream" Komeng yang Uhuyy!

Regional
Membedah Strategi Komunikasi Multimodal ala Komeng

Membedah Strategi Komunikasi Multimodal ala Komeng

Regional
Kisah Ibu dan Bayinya Terjebak Banjir Bandang Berjam-jam di Demak

Kisah Ibu dan Bayinya Terjebak Banjir Bandang Berjam-jam di Demak

Regional
Warga Kendal Tewas Tertimbun Longsor Saat di Kamar Mandi, Keluarga Sempat Teriaki Korban

Warga Kendal Tewas Tertimbun Longsor Saat di Kamar Mandi, Keluarga Sempat Teriaki Korban

Regional
Balikpapan Catat 317 Kasus HIV Sepanjang 2023

Balikpapan Catat 317 Kasus HIV Sepanjang 2023

Regional
Kasus Kematian akibat DBD di Balikpapan Turun, Vaksinasi Tembus 60 Persen

Kasus Kematian akibat DBD di Balikpapan Turun, Vaksinasi Tembus 60 Persen

Regional
Puan: Seperti Bung Karno, PDI-P Selalu Berjuang Sejahterakan Wong Cilik

Puan: Seperti Bung Karno, PDI-P Selalu Berjuang Sejahterakan Wong Cilik

Regional
Setelah 25 Tahun Konflik Maluku

Setelah 25 Tahun Konflik Maluku

Regional
BMKG: Sumber Gempa Sumedang Belum Teridentifikasi, Warga di Lereng Bukit Diimbau Waspada Longsor

BMKG: Sumber Gempa Sumedang Belum Teridentifikasi, Warga di Lereng Bukit Diimbau Waspada Longsor

Regional
Gempa Sumedang, 53 Rumah Rusak dan 3 Korban Luka Ringan

Gempa Sumedang, 53 Rumah Rusak dan 3 Korban Luka Ringan

Regional
Malam Tahun Baru 2024, Jokowi Jajan Telur Gulung di 'Night Market Ngarsopuro'

Malam Tahun Baru 2024, Jokowi Jajan Telur Gulung di "Night Market Ngarsopuro"

Regional
Sekolah di Malaysia, Pelajar di Perbatasan Indonesia Berangkat Sebelum Matahari Terbit Tiap Hari

Sekolah di Malaysia, Pelajar di Perbatasan Indonesia Berangkat Sebelum Matahari Terbit Tiap Hari

Regional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke