KOMPAS.com- Gunung Semeru mengalami erupsi pada Sabtu (4/12/2021) sore.
Gunung api yang terletak di dua kabupaten, yakni Malang dan Lumajang itu terlihat mengeluarkan asap pekat berwarna abu-abu.
Gubernur Jawa Timur Khofifah Indar Parawansa lewat akun instagram pribadinya @khofifah.ip juga membagikan video erupsi Gunung Semeru.
Dalam video itu, Khofifah memberikan keterangan telah terjadi peningkatan aktivitas Gunung Semeru.
"Video serupa saya terima dari Bupati Lumajang BPBD dan masyarakat sekitar. Saat ini sedang terjadi peningkatan aktivitas Gunung Semeru," tulis Khofifah.
Ia juga meminta masyarakat sekitar Gunung Semeru untuk mengevakasi diri.
"Mohon masyarakat terdekat dapat mengevakuasi agar aman dan selamat," imbaunya.
Ia juga memastikan bahwa saat ini BPBD Provinsi sudah bergerak, BPBD Kabupaten Lumajang sudah merapat dan Bupati Lumajang juga bergerak ke lokasi.
"Insya Allah malam ini saya ke lokasi. Mohon ihtiar dan doa mugi selamet sedoyo," jelasnya.
Artikel ini telah tayang di Tribunnews.com dengan judul Gunung Semeru Erupsi, Gubernur Khofifah Minta Masyarakat Segera Mengevakuasi Diri,
https://regional.kompas.com/read/2021/12/04/175506378/gunung-semeru-erupsi-gubernur-khofifah-imbau-masyarakat-evakuasi-diri
Dapatkan informasi dan insight pilihan redaksi Kompas.com
Daftarkan EmailPeriksa kembali dan lengkapi data dirimu.
Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.
Segera lengkapi data dirimu untuk ikutan program #JernihBerkomentar.
Tulis komentarmu dengan tagar #JernihBerkomentar dan menangkan e-voucher untuk 90 pemenang!
Syarat & Ketentuan