Salin Artikel

Seorang Sopir Taksi Online Tewas di Medan, Mobilnya Hilang

Pada tubuh korban ditemukan sejumlah luka memar.

Diduga, sopir taksi online itu adalah korban pembunuhan.

Pelaku diduga membawa kabur mobil sedan putih milik korban.

Saat dikonfirmasi, Kapolsek Deli Tua AKP Zulkifli Harahap mengatakan, peristiwa itu diketahui oleh dua orang remaja, yakni IMH (17) dan MRF (16).

"Saksi melihat korban tergeletak di jalan, lalu memberitahukan ke warga lain dan ada yang menghubungi kita," kata Zulkifli.

Zulkifli mengatakan, korban mengalami luka memar di kedua matanya.

Selain itu, juga ditemukan luka di bagian leher dan tangan kanan.

"Korban kemudian kita bawa ke RSU Bhayangkara Medan," kata Zulkifli.

Dalam penyelidikan, diketahui bahwa korban bernama M Idris (42), warga Jalan Pinang Baris/TB Simatupang, Medan.

Menurut Zulkifli, ada saksi yang melihat dua orang laki-laki turun dari mobil.

Kemudian, sekitar 15 menit kemudian, dua orang itu masuk ke dalam mobil dan pergi meninggalkan tempat tersebut.

"Dia kan sopir taksi online, Grab. Mobil sedan putih itu milik korban. Mobil sedan putih itu yang dipakainya untuk taksi," ujar Zulkifli.

Saat ini, polisi masih memeriksa sejumlah saksi dan melakukan penyelidikan, termasuk mencari rekaman CCTV di seputaran lokasi kejadian.

https://regional.kompas.com/read/2021/12/01/164747478/seorang-sopir-taksi-online-tewas-di-medan-mobilnya-hilang

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke