Salin Artikel

Sopir Travel Meninggal Mendadak Saat Tunggu Penumpang di Pinggir Jalan, Diduga Serangan Jantung

Sopir bernama Zainul Arifin (58), warga Kecamatan Pakisaji, Kabupaten Malang, itu baru 1,5 jam meninggalkan Malang menuju Yogyakarta ketika peristiwa itu terjadi.

Kepala Seksi Humas Polres Blitar Iptu Udiyono mengatakan, polisi menduga Zainul mengalami serangan jantung.

"Keterangan pihak keluarga, korban memang memiliki riwayat penyakit jantung," ujar Udiyono saat dikonfirmasi Kompas.com, Jumat pagi (12/11/2021).

Kematian Zainul, kata dia, membuat kaget tiga penumpang mobil Toyota Hiace tersebut. Sopir yang hendak mengantarkan mereka ke Yogyakarta tiba-tiba telentang di bangku kemudi.

Udiyono menjelaskan, Zainul diduga terkena serangan jantung beberapa menit setelah meminggirkan mobilnya untuk menunggu penumpang.

Awalnya, mobil yang dikemudikan Zainul membawa dua penumpang dari Malang. Kemudian, seorang penumpang naik di wilayah Kesamben, Blitar.

Sekitar 500 meter dari lokasi naiknya penumpang ketiga, Zainul menghentikan mobil di pinggir jalan.

Pria itu menunggu penumpang keempat. Selang beberapa menit, Zainul tiba-tiba tidak sadarkan diri dan meninggal.

"Pihak keluarga tidak menghendaki autopsi pada jasad korban dan membawanya pulang ke Malang menggunakan ambulans," ujarnya.

https://regional.kompas.com/read/2021/11/12/105859478/sopir-travel-meninggal-mendadak-saat-tunggu-penumpang-di-pinggir-jalan

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke