Salin Artikel

Ancaman Kapolda Sumut: Saya Tak Segan Tindak Tegas Preman yang Minta Uang ke Masyakarat Kecil

Paling anyar, Kapolda Sumut Irjen Pol RZ Panca Putra mencopot Kanit Reskrim Polsek Medan Baru.

Pencopotan itu buntut dari salah prosedur penetapan tersangka BA, seorang pedagang di Pasar Pringgan, Medan, Sumut, beberapa waktu yang lalu.

Seperti diketahui, BA yang merupakan korban penikaman preman minta jatah, malah dijadikan tersangka oleh Polsek Medan Baru.

"Untuk evaluasi pelaksanaan tugas, Kanit Reskrimnya sudah saya tarik dia dan akan kita ganti. Itu menjadi penyidik tidak mudah. Itu risiko yang harus dihadapi," kata Panca, usai rapat bersama seluruh Kapolres, Kapolresta, dan Kapolrestabes, Senin (1/11/2021) malam.

Kasus premanisme sudah berlangsung lama

Dia menyebut, kasus yang terjadi di Pasar Pringgan maupun di Pasar Gambir, Tembung, Deli Serdang, Sumut, berkaitan dengan uang keamanan yang berlangsung sudah sangat lama.

Baik di Pasar Pringgan maupun Pasar Gambir, lanjut Panca, yang meminta uang adalah bukan orang yang biasa.

"Bagi orang-orang yang ingin cari keuntungan dengan melakukan upaya paksa, saya tak segan untuk menindak tegas kepada preman yang (meminta uang) kepada masyarakat kecil," tegasnya.


Laporkan aksi premanisme ke 110

Panca mengimbau agar masyarakat segera menghubungi layanan 110 atau bisa datang langsung ke kantor polisi jika menemukan dan mengalami aksi premanisme.

Diberitakan sebelumnya, dua kali polisi di Sumatera Utara menjadikan dua pedagang sebagai tersangka.

Pertama, pedagang di Pasar Gambir, Deli Serdang dan satunya lagi di Pasar Pringgan, Medan. Padahal, keduanya dianiaya oleh preman.

Belakangan status tersangka kedua pedagang tersebut dicabut.

(Penulis Kontributor Medan, Dewantoro | Editor David Oliver Purba)

https://regional.kompas.com/read/2021/11/02/174438178/ancaman-kapolda-sumut-saya-tak-segan-tindak-tegas-preman-yang-minta-uang-ke

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke