Salin Artikel

Saksi Kasus Pembunuhan di Subang Berubah Keterangan, Ini Kata Polisi

Hal tersebut diungkapkan Kepala Bidang Hubungan Masyarakat Polda Jabar Kombes Erdi A Chaniago di Graha Bhayangkara di Kota Bandung, Selasa (2/11/2021).

"Jadi begini rekan-rekan, kembali dalam pemeriksaan yang dilakukan Polres Subang tetap dilakukan, masih tetap dilanjutkan, karena ada beberapa informasi yang berubah-ubah dari keterangan-keterangan saksi," ucap Erdi kepada wartawan, Selasa.

Saat ini, polisi masih mengupayakan untuk mencari kesesuaian terhadap informasi-informasi tersebut.

Polisi menyesuaikan antara keterangan saksi dan bukti-bukti yang ditemukan dalam penyelidikan.

"Jadi mohon bersabar bahwa Polres Subang masih bekerja untuk mencari dan menemukan bukti-bukti yang mengarah pada pelaku nanti yang jadi tujuan akhir dari rangkaian penyidikan ini," ucap Erdi.

Mengenai keterangan yang berubah-ubah tersebut, Erdi menyebutkan, ada kalanya seseorang tidak fokus ketika melihat sesuatu.

Menurut Erdi, penyidik tidak akan gegabah sekalipun seorang saksi memberikan keterangan yang berubah.

"Perubahan ini bukan berarti seseorang itu berubah. Dia memberikan keterangan berubah, tetapi ada kalanya dia melihat sesuatu yang ternyata tidak fokus, misalnya dia melihat ada helm, helm ini dikatakan warna apa dan sebagainya. Nah ini masih ditanyakan, ini salah satu contoh saja," ujar Erdi.


Sementara itu, mengenai kesaksian Danu yang diajak orang yang diduga bantuan polisi (Banpol) ke dalam TKP atau rumah korban, Erdi mengatakan, pihak kepolisian fokus pada hasil penyelidikan, temuan, serta petunjuk yang sudah didapatkan.

"Keterangan seperti itu silakan saja yang bersangkutan menyampaikan. Tetapi kita berpedoman dan kita fokus dalam pembuktian adalah alat atau petunjuk yang dicari dan didapatkan penyidik," ucap dia.

Kemudian, mengenai petunjuk baru dalam misteri kasus pembunuhan ibu dan anak ini, Erdi menjawab bahwa hal itu merupakan ranah penyidik.

"Mungkin ada, tetapi ini masih konsumsi penyidik. Jadi kita berharap masyarakat tetap bersabar menunggu hasil dari rangkaian penyelidkannya. Mudah-mudahan dalam waktu dekat ini penyidik sudah menemukan alat dan petunjuk, serta bukti yang ada kesesuaian dengan tersangka yang kita jadikan tersangka, jadi mohon bersabar," kata Erdi.

https://regional.kompas.com/read/2021/11/02/140708178/saksi-kasus-pembunuhan-di-subang-berubah-keterangan-ini-kata-polisi

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke