Salin Artikel

Kerangka Manusia di Pantai Parangkusumo Bantul Diduga Berjenis Kelamin Laki-laki

YOGYAKARTA, KOMPAS.com - Kapolsek Kretek Kompol S Parmin mengatakan, kerangka manusia yang ditemukan di Pantai Parangkusumo, Kabupaten Bantul, DI Yogyakarta, berjenis kelamin laki-laki.

"Tadi hasil cek sama inafis, polsek dan dokter Puskesmas ternyata sementara sepertinya laki-laki," kata Parmin saat dihubungi wartawan, Selasa (21/9/2021).

Parmin menambahkan, korban diperkirakan telah meninggal dunia sekitar tiga bulan lalu.
Untuk identitas sendiri, kata Parmin, hingga saat ini belum diketahui. Sebab, tidak ditemukan identitas di sekitar lokasi penemuan.

"Kalau Informasi dari dokternya tadi diperkirakan sudah 3 bulanan (meninggal)," ucap Parmin.

Sebelumnya, kerangka manusia ditemukan di Pantai Parangkusumo, Kalurahan Parangtritis, Kapanewon Kretek, Kabupaten Bantul, DI Yogyakarta, Selasa (21/9/2021).

"Iya (penemuan kepala dan Kerangka), tadi jam 07.00 WIB ada warga yang menemukan," kata Kapolsek Kretek Kompol S. Parmin.

Dia menambahkan, pihak kepolisian menerima laporan adanya penemuan kerangka manusia sekitar pukul 10.00 WIB.

Mendapatkan laporan tersebut, kata Parmin, anggotanya langsung menuju lokasi bersama tim medis Puskesma Kretek untuk melakukan olah tempat kejadian perkara (TKP).

"Jadi tengkorak di pasiran dan setelah olah TKP kita temukan kerangka manusia tertimbun di dalam pasir," kata Parmin.

https://regional.kompas.com/read/2021/09/21/232302978/kerangka-manusia-di-pantai-parangkusumo-bantul-diduga-berjenis-kelamin-laki

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke