Salin Artikel

Cara Melihat Jumlah Harta Kekayaan Presiden, Menteri, dan Para Pejabat Daerah di LHKPN KPK

Dari laporan 2020, ada pejabat pemerintah yang hartanya naik, tapi juga ada yang turun.

Lalu, bagaimana cara melihat harta kekayaan para pejabat?

Laporan harta pejabat negara bisa diakses oleh masyarakat, caranya:

1. Buka e-lhkpn KPK di https://elhkpn.kpk.go.id 

2. Kemudian akan muncul tampilan "Laporkan LHKPN" dan "Akses Pengumuman LHKPN". Silakan klik "Akses Pengumuman LHKPN"

3. Setelah itu akan tampil sejumlah kolom yang harus diisi. Silakan isi nama pejabat di kolom "cari", tahun laporan di kolom "tahun", dan kolom "lembaga" diisi dengan lengkap.

Setelah itu centang kode keamanan dan klik lambang pencarian berwarna hijau.

4. Di kolom paling bawah akan muncul nama pejabat yang dicari. Untuk melihat daftar harta, klik gambar di pojok kanan bertanda panah hijau bertuliskan "preview cetak pengumuman", lalu isi nama, umur, dan profesi, lalu klik download.

Laporan harta kekayaan pejabat akan langsung muncul.

Atau jika anda ingin membandingkan laporan harta kekayaan dari tahun ke tahun, bisa klik gambar berwarna biru di pojok kanan bawah bertuliskan "Perbandingan e-Announcement LHKPN".

https://regional.kompas.com/read/2021/09/10/172202678/cara-melihat-jumlah-harta-kekayaan-presiden-menteri-dan-para-pejabat-daerah

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke