Salin Artikel

KM Tiga Putri Hilang Kontak di Perairan Sulteng

Laporan hilang kontaknya kapal yang mulai berlayar pada Minggu (5/9/2021) baru diterima Kantor Basarnas Palu pada Selasa (7/9/2021).

Kepala Seksi Operasi Basarnas Palu Andi Sultan mengatakan, sudah menerjunkan tim SAR gabungan dan KN SAR Bhisma 239 untuk mencari KM Tiga Putri.

Namun, tim SAR belum menemukan kapal dengan ukuran 67 GT itu.

"Memasuki hari kedua, tim SAR gabungan masih terus melakukan pencarian dengan menggunakan KN SAR Bhisma 239. Upaya pencarian kita lakukan pada siang hari, pada malam hari kita hentikan dan besok pagi kembali kita lanjutkan," kata Andi Sultan saat dihubungi, Rabu (8/9/2021).

Andi menjelaskan, sebelum dinyatakan hilang, KM Tiga Putri bertolak dari Pelabuhan Bapenu, Maluku Utara pada Sabtu (4/9/2021). Kapal ini dalam perjalanan menuju Luwuk Banggai.

Dilaporkan kapal ini mengangkut berbagai barang yang beratnya mencapai 50 ton.

Berdasarkan dari Basarnas Palu, kedelapan orang yang ada di KM Tiga Putri adalah La Linda (nakhoda), Ali Saparuddin (kepala kamar mesin), La Tere, Hanuddin, La Budi, Erwin, Petrus dan Dedi.

https://regional.kompas.com/read/2021/09/08/172645978/km-tiga-putri-hilang-kontak-di-perairan-sulteng

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke