Salin Artikel

Polisi Sebut Pelaku Pembunuhan Ibu dan Anak di Subang Diduga Tahu Kondisi Rumah Korban

BANDUNG, KOMPAS.com - Polisi masih terus melakukan penyelidikan terkait kasus pembunuhan terhadap Tuti (55) dan anaknya, Amelia Mustika Ratu (23).

Mereka ditemukan di dalam bagasi mobil Alphard yang terparkir pada halaman rumah korban di kawasan Jalan Cagak, Kabupaten Subang, Jawa Barat, Rabu (18/8/2021).

Kapolres Subang Ajun Komisaris Besar Polisi Sumarni mengatakan, berdasarkan olah Tempat Kejadian Perkara (TKP), petugas tak menemukan adanya barang yang hilang di kediaman korban, bahkan akses jalur keluar masuk pun tidak ada yang rusak.

"Tidak ada kerusakan atau pencongkelan di jalur keluar masuk, tidak ada yang hilang, sehingga motif perampokan pun gugur," ucapnya saat dihubungi Kompas.com, Jumat (20/8/2021).

Ia menduga bahwa pelaku sudah mengetahui seluk beluk rumah korban.

"Perkiraan pelaku sudah tahu situasi rumah korban, gampang leluasa keluar masuk," ujarnya.

Sementara itu, sekitar 17 saksi telah dimintai keterangan terkait dugaan pembunuhan tersebut.

Sejumlah barang bukti pun tengah dikumpulkan, termasuk menganalisa kamera pengawas (CCTV) di sekitar rumah korban.

"Kita analisa barang bukti, otopsi, termasuk CCTV dan saksi, masih diselidiki," ucapnya.


Dugaan pembunuhan ini mulanya terungkap dari laporan suami korban, Yosef (55) yang saat itu melihat kondisi tak wajar di kediamannya.

Sang suami melihat jejak darah di lantai rumahnya sampai ke arah mobil tersebut.

Ia kemudian menelusuri jejak darah tersebut dan menemukan anak serta istrinya yang sudah tak bernyawa di dalam bagasi mobil Alphard.

Kaget dengan kondisi tersebut, ia kemudian melaporkannya ke kepolisian setempat.

Polisi kemudian menuju ke lokasi melakukan olah TKP untuk menyelidiki dugaan pembunuhan tersebut.

Menurut Sumarni, suami korban pergi meninggalkan rumah pada Selasa pukul 20.00 WIB dan baru kembali pada pukul 07.00 WIB. Hingga akhirnya menemukan jasad istri dan anaknya.

"Suami korban pada saat kejadian sedang berada di daerah lain tidak ada di tempat kejadian. Pada saat pulang, suami korban melihat dari jendela mobil yang terbuka," kata Sumarni.

Sumarni menambahkan, meski keluarga tersebut memiliki mobil lebih dari dua unit, namun suami korban pulang pagi dengan menggunakan motornya.

"Pulangnya malah pakai motor," kata Sumarni.

Kepada polisi, Yosef pun mengaku tak ada permasalah internal di keluarganya.

"Pemeriksaan suami, dia menyatakan nggak ada perselisihan antar keluarga," ucapnya.

Polisi saat ini masih mendalami kasus meninggalnya Tuti (55) dan Amelia Mustika Ratu (23) yang jasadnya ditemukan di dalam bagasi mobil Alphard itu.

https://regional.kompas.com/read/2021/08/20/182332878/polisi-sebut-pelaku-pembunuhan-ibu-dan-anak-di-subang-diduga-tahu-kondisi

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke