Salin Artikel

Keributan Ryan Jombang dan Bahar bin Smith Berakhir, Kalapas Sebut Keduanya Sepakat Berdamai

Seperti diketahui, keduanya ribut karena masalah uang di Lembaga Pemasyarakatan (Lapas) Khusus Kelas llA Gunung Sindur, Kabupaten Bogor, Jawa Barat.

"Yang jelas perselisihan sudah selesai dan mereka pun kembali mengikuti aturan-aturan dan program pembinaan yang diberikan pihak lapas," kata Kepala Lapas Gunung Sindur, Mujiarto, dikutip dari Antara, Rabu (18/8/2021).

Dia juga menyebut bahwa keduanya tidak mengalami luka serius seperti kabar yang beredar di media sosial.

"Namanya juga latar belakang berbeda-beda, jadi sudah biasa. Pokoknya persoalan itu sudah selesai," ujar Mujiarto.

Sebelumnya diberitakan, Bahar bin Smith dan Ryan Jombang terlibat keributan gara-gara masalah uang.

Namun, Mujiarto enggan menjelaskan dengan rinci permasalahan uang yang dimaksud.


Dikutip dari Tribunnews, pengacara Bahar, Ichwan Tuankotta, langsung menuju ke Lapas Gunung Sindur usai mendengar kabar keributan yang melibatkan kliennya.

Ia menyatakan belum bisa menjelaskan detail keterlibatan serta kronologi perkelahian yang melibatkan Bahar.

Seperti diketahui, Bahar bin Smith tengah menjalani masa hukuman karena terbukti bersalah melakukan penganiayaan terhadap dua remaja dan sopir taksi online.

Sementara itu, Ryan Jombang divonis hukuman mati akibat kasus pembunuhan berantai. (Penulis Kontributor Kabupaten Bogor, Afdhalul Ikhsan | Editor Abba Gabrillin)

Artikel ini telah tayang di Tribunnews.com dengan judul: Kliennya Berkelahi dengan Ryan Jombang, Kuasa Hukum Habib Bahar Langsung Datangi Lapas Gunung Sindur

https://regional.kompas.com/read/2021/08/19/054500678/keributan-ryan-jombang-dan-bahar-bin-smith-berakhir-kalapas-sebut-keduanya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke