Salin Artikel

Musnahkan 10 Bak Rendaman Material Emas Saat Sisiri Gunung Botak, Polisi: Jangan Ada Aktivitas Ilegal

Pemusnahan sejumlah bak rendaman material emas ini dilakukan setelah polisi kembali menyisir lokasi sungai di jalur B, kawasan Gunung Botak, Dusun Wamsait, Desa Dava, Kecamatan Waelata.

Saat menemukan bak-bak rendaman tersebut, polisi langsung membakarnya bersama peralatan milik penambang yang ada di kawasan itu.

“Hari ini anggota kami kembali menyisir lokasi tambang emas di Gunung Botak, dan menemukan sebanyak 10 bak rendaman,” ungkap Kabid Humas Polda Maluku, Kombes Pol Muhamad Roem Ohoirat kepada Kompas.com, Kamis (5/8/2021).

Dia mengatakan, pemusnahan bak rendaman dan perlatan penambang illegal itu dilakukan agar mereka tidak lagi beraktivitas di kawasan itu.

Roem menegaskan, pihaknya tidak akan menoleransi setiap aktivitas illegal di kawasan Gunung Botak

“Kita tindak tegas. Kita tidak ingin ada aktivitas illegal di Gunung Botak,” katanya.

Penambang ilegal kabur

Dalam aksi itu sebanyak 20 personel polisi yang dipimpin Kapolsek Waeapo, Ipda Zainal tersebut sempat menyisir para penambang illegal namun mereka telah keburu kabur dari lokasi tersebut.

“Penyisiran hari ini tidak menemukan para penambang ilegal. Mereka diduga sudah kabur sejak dilakukan razia pada Selasa kemarin,” katanya.


Roem menambahkan selain menyisir penambang illegal dan meusnahkan bak rendaman, dalam operasi itu, polisi juga mengimbau masyarakat yang mendiami kawasan itu untuk tidak melakukan aktivitas ilegal di area tambang.

Apalagi, aktivitas menggunakan bahan kimia berbahaya seperti sianida dan merkuri yang dipastikan akan merusak lingkungan

“Kami juga terus menghimbau masyarakat di sekitar lokasi tambang emas untuk tidak melakukan aktivitas penambangan emas menggunakan bahan kimia berbahaya karena dapat merusak lingkungan," pintanya.

Sehari sebelumnya, puluhan personel Polsek Waeapo juga menyisir kawasan Gunung Botak dan memusnahkan sebanyak 25 bak rendaman material emas di kawasan itu. 

https://regional.kompas.com/read/2021/08/06/062802178/musnahkan-10-bak-rendaman-material-emas-saat-sisiri-gunung-botak-polisi

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke