Salin Artikel

Karhutla Kembali Ancam Riau, 70 Titik Panas Terdeteksi di 9 Kabupaten

Bagaimana tidak, hari ini, Jumat (23/7/2021), Badan Meteorologi, Klimatologi dan Geofisika (BMKG) Pekanbaru mendeteksi 70 titik panas atau hotspot di Bumi Lancang Kuning.

Forecaster On Duty BMKG Pekanbaru, Yasir Prayuna menyampaikan, 70 titik panas tersebar di sembilan kabupaten.

"Hotspot terbanyak di Kabupaten Rokan Hilir sebanyak 43 titik," sebut Yasir dalam keterangan tertulis yang diterima Kompas.com, Jumat.

Selain itu, lanjut dia, hotspot juga terdapat 10 titik di Kabupaten Bengkalis, 4 titik di Rokan Hulu, 3 titik di Kampar, 2 titik di Pelalawan, 4 titik di Indragiri Hulu, 2 titik di Kepulauan Meranti.

Sedangkan Siak dan Indragiri Hilir masing-masing 1 titik.

Untuk diketahui, di Kabupaten Rokan Hilir saat ini sedang terjadi karhutla.

Tim gabungan dari TNI, Polri, Manggala Agni Dumai, BPBD dan masyarakat peduli api (MPA), sudah beberapa hari melakukan pemadaman di lahan gambut itu.

Pemadaman juga dibantu helikopter water bombing.

Sebelumnya, kebakaran hutan lindung Bukit Suligi terjadi di Desa Kumain, Kecamatan Tandun, Kabupaten Rohul.

Luas hutan yang terbakar lebih kurang 70 hektar. Hutan itu sengaja dibakar, karena tiga orang tersangka telah ditangkap polisi.

Api sudah berhasil dipadamkan tim satgas karhutla, setelah berjibaku selama tiga hari.

Karhutla harus diwaspadai oleh tim satgas di musim kemarau ini, agar tidak terjadi kabut asap di tengah bencana Covid-19.

https://regional.kompas.com/read/2021/07/23/151729378/karhutla-kembali-ancam-riau-70-titik-panas-terdeteksi-di-9-kabupaten

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke