Salin Artikel

Jadwal Vaksinasi Massal di Lebak, Ini Lokasi dan Syaratnya

Vaksin akan digelar serentak di 28 kecamatan dalam satu hari.

Juru Bicara Satgas Covid-19 Lebak dokter Firman Rahmatullah mengatakan, akan disediakan 15.000 dosis vaksin pada hari tersebut.

Vaksin disediakan gratis untuk warga.

Sasarannya adalah pelayan publik, warga lanjut usia hingga masyarakat umum berusia 18 tahun ke atas.

"Tidak ada syarat khusus, warga dengan KTP Lebak maupun luar KTP luar Lebak boleh datang, yang penting sehat walafiat dan berusia di atas 18 tahun," kata Firman saat ditemui Kompas.com di kantornya, Jumat (25/6/2021).

Firman mengatakan, lokasi vaksin disebar di 32 titik di 28 kecamatan seluruh Lebak, dari pasar hingga kantor kecamatan.

Jadi vaksinasi tidak terkonsentrasi di satu titik saja, supaya tidak timbul kerumunan.

Sementara khusus untuk di ibukota Lebak, Rangkasbitung, tempat vaksin ada di 4 titik.

"Di Rangkasbitung ada di Terminal Kalijaga, SD Mardi Utomo, Kodim 0603 dan Pasar Citeras," kata dia.

Firman mengajak masyarakat Kabupaten Lebak untuk memanfaatkan vaksinasi gratis ini.

Menurut Firman, vaksin adalah satu cara terbaik untuk memutus rantai penyebaran Covid-19.

Warga yang berminat vaksin tidak perlu daftar terlebih dahulu, bisa langsung datang ke lokasi pada 29 Juni, mulai pagi hingga sore hari dengan membawa KTP.

Berikut adalah lokasi vaksinasi massal serentak di Kabupaten Lebak pada 29 Juni 2021:

1. Terminal Kalijaga Pasar Rangkasbitung

2. SD Mardi Utomo, Rangkasbitung

3. Kodim 0603, Rangkasbitung

4. Pasar Citeras, Rangkasbitung


5. Pasar Maja, Kecamatan Maja

6. Pasar Gajrug, Kecamatan Cipanas

7. Pasar Bayah, Kecamatan Bayah

8. Pasar Kerta, Kecamatan Banjarsari

9. Pasar Jalupang, Kecamatan Banjarsari

10. Pasar Sampay, Kecamatan Warunggunung

11. Pasar Sajir, Kecamatan Cileles

12. Pasar Sajira, Kecamatan Sajira

13. Pasar Muncang, Kecamatan Muncang

14. Pasar Cikotok, Kecamatan Cibeber

15. Pasar Gunung Batu, Kecamatan Cilograng

16. Pasar Kupa, Kecamatan Cigemblong

17. Kantor Kecamatan Bojongmanik

18. Kantor Kecamatan Cibadak

19. Kantor Kecamatan Cijaku

20. Kantor Kecamatan Cihara


21. Kantor Kecamatan Cikulur

22. Kantor Kecamatan Cimarga

23. Kantor Kecamatan Cirinten

24. Kantor Kecamatan Curugbitung

25. Kantor Kecamatan Gunung Kencana

26. Kantor Kecamatan Lebakgedong

27. Kantor Kecamatan Leuwidamar

28. Kantor Kecamatan Kalanganyar

29. Kantor Kecamatan Panggarangan

30. Kantor Kecamatan Malingping

31. Kantor Kecamatan Sobang

32. Kantor Kecamatan Wanasalam

https://regional.kompas.com/read/2021/06/25/181036078/jadwal-vaksinasi-massal-di-lebak-ini-lokasi-dan-syaratnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke