Salin Artikel

RS Lapangan Darurat Sementara Didirikan di Sekitar Jembatan Suramadu Sisi Surabaya, Ini Tujuannya

Rumah sakit lapangan darurat sementara yang berada di Kecamatan Kenjeran itu dibangun untuk mendukung upaya satgas gabungan Kota Surabaya dan Provinsi Jawa Timur.

Satgas gabungan melakukan tes cepat antigen terhadap pengendara yang melintas di pintu keluar Jembatan Suramadu sisi Surabaya sejak Minggu (6/6/2021).

"Rumah sakit lapangan darurat sementara didirikan di kantor eks BPWS. Izin pemakaian kantor eks BPWS sudah keluar dari Sekjen Kementerian PUPR," kata Sekretaris Daerah Provinsi Jatim Heru Tjahjono yang juga Wakil Komandan Satgas Penanganan Covid-19 Jatim saat dikonfirmasi, Minggu.

Nantinya, pengendara yang dinyatakan positif berdasarkan tes antigen akan ditampung sementara di rumah sakit darurat lapangan itu.

"Tim dokter yang bertugas di sana sedang disiapkan," jelasnya.

Seperti diberitakan, tes cepat antigen di pintu keluar Jembatan Suramadu sisi Surabaya itu dilakukan sejak Minggu pagi, menyusul meningkatnya kasus positif Covid-19 di Kabupaten Bangkalan.

Dalam kegiatan yang digelar pada Minggu, pukul 10.00-15.00 WIB, ditemukan 50 pengendara dari Pulau Madura yang dinyatakan positif berdasarkan tes antigen.

https://regional.kompas.com/read/2021/06/07/094940178/rs-lapangan-darurat-sementara-didirikan-di-sekitar-jembatan-suramadu-sisi

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke