Salin Artikel

Dituding Anggota DPRD Solo Terbang Tanpa Nyalakan AC, Ini Jawaban Lion Air

Dalam video berdurasi 37 detik itu, Muslikah melayangkan protes karena merasa pesawat yang ditumpanginya itu terbang tanpa menyalakan pendingin udara.

Muslikah mengatakan, peristiwa itu terjadi pada Kamis (27/5/2021) saat terbang dari Solo ke Bali untuk kunjungan kerja.

"Bagaimana tidak kecewa sepanjang kami di pesawat sangat kepanasan dan itu memaksakan kehendak, untung selamat," kata Muslikah saat dikonfirmasi.

Menurut Muslikah, pendingin udara dirasakan tidak menyala selama sekitar 30 menit sebelum pesawat lepas landas.

Pendingin udara baru menyala setelah pesawat mulai terbang, tapi dirasa belum bisa mengusir panas.

"Kondisi kita banyak di pesawat ya kepanasan kita, setelah take off nyala sih tapi anginnya dikit," katanya. 

Karena tidak nyaman dengan keadaan di pesawat, politikus PDI-P itu pun mengeluh ke pramugari.

Pramugari yang menanggapi protes Muslikah menyebut pendingin udara pesawat itu mengalami kerusakan.

"AC (air conditioner/pendingin udara)-nya rusak dalam perbaikan kata pramugari, lah kok bisa diputuskan terbang," sebut Muslikah.

Muslikah berharap kejadian seperti ini tidak kembali terjadi. Maskapai penerbangan diharap memperhatikan setiap bagian dari pesawat sebelum mengangkut penumpang.


Jawaban Lion Air

Corporate Communications Strategic Lion Air, Danang Mandala Prihantoro, mengatakan pesawat yang dikeluhkan anggota DPRD Solo itu adalah Boeing 737-900ER bernomor penerbangan JT-924.

Dia mengklaim, sebelum terbang pesawat itu sudah menjalankan pemeriksaan sesuai standar operasional prosedur (SOP).

"Sehubungan dengan keluhan dari penumpang mengenai sistem pendingin udara, perlu Lion Air sampaikan bahwa sebelum keberangkatan pesawat (pre flight check) telah menjalani pemeriksaan secara menyeluruh," kata Danang lewat keterangan tertulisnya, Jumat (28/5/2021).

Setelah mendapat keluhan, pesawat itu disebut kembali menjalani pemeriksaan. Hasilnya, pesawat itu dinyatakan layak terbang.

"Lion Air menjelaskan, sistem pendingin udara senantiasa dinyalakan (aktif dan bekerja) pada seluruh penerbangan. Hal ini guna memastikan siklus udara bekerja saat di darat dan maksimal ketika di udara," sebutnya.

Artikel ini telah tayang di TribunSolo.com dengan judul Viral Video Anggota DPRD Solo Marahi Pramugari Lion Air, Gegara AC Mati saat Pesawat Sudah Terbang.

https://regional.kompas.com/read/2021/05/28/180956278/dituding-anggota-dprd-solo-terbang-tanpa-nyalakan-ac-ini-jawaban-lion-air

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke