Salin Artikel

Warga Mengadu ke Bobby Nasution, karena Bantuan PKH Tak Kunjung Cair

Mereka mengadu saat Bobby melakukan inspeksi mendadak (sidak) di Kantor Dinas Kependudukan dan Catatan Sipil (Disdukcapil) Kota Medan di Jalan Iskandar Muda, Senin (17/5/2021).

Bobby menyempatkan diri berinteraksi dengan masyarakat yang hendak mengurus administrasi kependudukan di sana.

Saat itu, salah seorang warga penerima bantuan PKH, Teti Siburian, mengadu kepada Bobby.

"Nomor kami sudah keluar. Tetapi sampai sekarang, kita belum dapat bantuan itu," kata Teti kepada Bobby.

Teti menyebut, setidaknya ada 11 orang di kelurahan tempatnya tinggalnya yang bernasib sama.

Mereka disarankan pendamping PKH di sana untuk mengurus administrasi kependudukan, salah satunya Kartu Keluarga (KK).

Padahal, sebagian dari mereka merasa seluruh administrasi sebagai syarat untuk mendapatkan bantuan PKH sudah tercukupi.

"Nomornya sudah keluar ini. Cuma kartu sama bukunya yang belum. Uangnya juga," kata Teti.

Dengan adanya masalah itu, Teti dan sepuluh rekannya tak bisa mendapatkan bantuan PKH, baik itu berupa beras, maupun uang yang dicairkan melalui bank.


Respons Bobby

Mendengar keluhan tersebut, Bobby langsung memerintahkan ajudannya untuk menindaklanjuti.

"Tadi saya tanya permasalahannya. Itu di perbankan, namanya tidak teregister," kata Bobby.

Bobby mengatakan, pihaknya akan menelusuri akar masalah kasus ini.

Dalam tiga hari ini, pihaknya akan melakukan verifikasi di Disdukcapil, untuk memastikan apakah masalah ini ada di Disdukcapil atau bukan.

"Karena disampaikan oleh pendampingnya tadi, permasalahannya di Disdukcapil. Setelah nanti terdaftar, kalau memang belum cair juga, berarti masalahnya bukan di data kependudukan. Ini akan lebih kita tracing lagi masalahnya apa-apa saja, jadi belum bisa cair," kata Bobby.

https://regional.kompas.com/read/2021/05/17/141448378/warga-mengadu-ke-bobby-nasution-karena-bantuan-pkh-tak-kunjung-cair

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke