Salin Artikel

Penuh Haru, Polisi Peluk Pemudik yang Lama Tak Jumpa Anak: Suaranya Bergetar, Saya Tahu Rasanya

KOMPAS.com - Kasatlantas Polres Karawang AKP Rizky Adi Saputro mengaku kelu saat memeluk seorang pemudik yang mengaku ingin pulang ke kampung halaman karena sudah lama tak berjumpa anaknya di Madiun, Jawa Timur.

"Dia bilang sambil getar. Saya diam, saya eratkan pelukan, saya tahu rasanya," kata Rizky, Senin (10/5/2021).

Peristiwa mengharukan itu terjadi saat sejumlah pemudik mencoba nekat menerobos Pos Penyekatan Tanjungpura, Karawang, Jawa Barat.

Saat itu, menurut Rizky, pemudik itu emosi dan mencoba melakukan provokasi dengan memainkan klakson dan kendali gas motor.

Lalu saat hendak diamankan, pemudik itu menolak dan akhirnya Rizky mencoba mendekati dan memeluk untuk menenangkan.

"Dia juga enggak mau untuk diamankan. Langsung (saya) berinisiatif memeluk yang bersangkutan. Saya mencoba menyabarkan atau menahan emosinya," ujar Rizky kepada Kompas.com di Mapolres Karawang, Senin.

Setelah tenang, Rizky menjelaskan ke pemudik itu tentang kondisi dan situasi pandemi.

Dirinya lalu meminta pemudik itu mengabari keluarganya jika tak bisa pulang kampung tahun ini.

Selain itu, Rizky juga menjelaskan, dirinya juga telah sepekan tak bertemu dengan putranya selama sepekan karena tugas.

"Ia mungkin belum ketemu dua bulanan atau tahunan, tahun lalu mungkin enggak mudik. Beda emosinya, momen inilah yang jadi tradisi mereka memaksakan mudik," ujar dia.

Setelah itu, pemudik tersebut rela untuk putar balik ke Jakarta sesuai arahan petugas.

Seperti diberitakan sebelumnya, aksi Rizky tersebut sempat terekam dan videonya viral di media sosial.

Menurut Rizky, saat itu dirinya menenangkan empat pemudik yang mencoba nekat pulang kampung.

"Saya enggak bincang-bincang. Malam itu sebenarnya ada empat orang yang saya peluk," ujar dia.

(Penulis: Kontributor Karawang, Farida Farhan | Editor: David Oliver Purba)

https://regional.kompas.com/read/2021/05/11/163918178/penuh-haru-polisi-peluk-pemudik-yang-lama-tak-jumpa-anak-suaranya-bergetar

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke