Salin Artikel

Gunakan Mobil Listrik, Wagub Jabar: Suaranya Nyaris Tak Terdengar

Pemprov Jabar kini memiliki tiga unit kendaraan tanpa bahan bakar minyak itu.

Salah satunya yang digunakan oleh Wakil Gubernur Jabar Uu Ruzhanul Ulum.

Uu memakai Hyundai Ioniq Electric warna hitam sebagai kendaraan dinasnya.

“Saya sekarang ke mana-mana pakai mobil ini,” kata Uu kepada wartawan di Pendopo Bupati Cianjur, Selasa (23/3/2021).

Menurut Uu, mobil listrik merupakan mobil masa depan dengan sederet keunggulan.

“Biayanya murah, dan tentunya ramah lingkungan, anti polusi,” ujar Uu.

“Mobilnya nyaman, karena tidak bising. Ngelemet, suara mesinnya nyaris tak terdengar,” ucap Uu.

Mobil listrik yang dipakai Panglima Santri ini memiliki kapasitas baterai 38,3 kWh dengan jarak tempuh 311-373 kilometer.

Untuk sekali pengisian daya penuh membutuhkan waktu selama 54 menit.

Di pasaran, harga mobil dengan tampilan futuristik ini dibanderol di kisaran Rp 600 juta.

Mobil ini diklaim sebagai mobil listrik termurah di Indonesia saat ini.

https://regional.kompas.com/read/2021/03/24/155735478/gunakan-mobil-listrik-wagub-jabar-suaranya-nyaris-tak-terdengar

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke