Salin Artikel

Update Kondisi Bupati Serang Tatu Chasanah yang Positif Covid-19

Meski tidak mengalami gejala apapun, sesuai prosedur pasien Covid-19 dengan katagori orang tanpa gejala (OTG), Tatu diharuskan menjalani isolasi mandiri.

"Sebenarnya sejak dinyatakan postif Covid-19, Ibu Bupati tidak merasa sakit, tidak ada keluhan, tidak ada gejala sakit," kata Kepala Dinas Kesehatan Kabupaten Serang Agus Sukmayadi kepada Kompas.com, Jumat (5/3/2021).

Menurut Agus, dua dosis vaksin yang sudah disuntikan ke Bupati Serang merupakan salah satu dari upaya pembentukan antibodi.

Butuh waktu 28 hari pasca pemberian vaksin dosis kedua untuk membentuk antibodi sempurna.

Menurut Agus, orang yang sudah divaksin dan terpapar Covid-19, maka waktu kesembuhannya akan lebih cepat, karena ada imunitas.

"Berdasarkan kajian, seseorang yang sudah divaksin kemudian terpapar Covid-19, dia (virus) cepat hilang, pulihnya cepat," kata Agus.

Sementara itu, Bupati Serang Ratu Tatu Chasanah melalui akun Instagram mengunggah foto dirinya saat sedang berolahraga pagi.

"Alhamdulilah, baru selesai berolahraga dan sangat sehat.  Mari rutin berolahraga dan selalu jaga protokol kesehatan," tulis Tatu di akun @ratutatuchasnah.

https://regional.kompas.com/read/2021/03/05/220257378/update-kondisi-bupati-serang-tatu-chasanah-yang-positif-covid-19

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke