Salin Artikel

Dongkrak Kunjungan Wisatawan, Sumbar Siap Jadi Tuan Rumah MICE Nasional

Kesiapan itu didasari kemampuan Sumbar dalam menerapkan standar protokol kesehatan yang dibuktikan dengan kesuksesan Sumbar dalam menjadi tuan rumah MTQ Nasional 2020.

Hal itu dikatakan Kepala Dinas Pariwisata Sumbar Novrial saat memberikan sambutan pada acara

sosialisasi Kebersihan, Kesehatan, Keamanan dan Kelestarian Lingkungan atau CHSE untuk pariwisata di Sumbar, Selasa (2/3/2021).

"Kita sukses menggelar MTQ Nasional 2020, kegiatan berskala nasional yang menghadirkan ribuan peserta tanpa ada dampak negatif kendati dalam masa pandemi," kata Novrial.

Menurut Novrial, dengan banyak menjadi tuan rumah MICE berskala nasional tentu akan mendongkrak jumlah kunjungan ke Sumbar.

Di tahun 2020 lalu, jumlah kunjungan ke Sumbar oleh wisatawan domestik mencapai angka 8,1 juta. Angka itu turun 1,5 persen dibandingkan tahun lalu.

Novrial mengatakan untuk kesiapan tuan rumah MICE itu, pihaknya sudah melakukan program pendukung seperti program swab gratis di bandara, tes swab berkala bagi pengelola pariwisata, hotel dan restoran.

"Hari ini kita juga menggelar sosialisasi CHSE bagi pengelola wisata, hotel dan restoran di Sumbar," kata Novrial.

Pemprov Sumbar sendiri, kata Novrial juga sudah menyurati seluruh kementerian yang memberitahu kesiapan Sumbar menjadi tuan rumah MICE berskala nasional.

Sementara, Wahyu Wicaksono yang mewakili Direktur Wisata Pertemuan, Insentif, Konvensi dan Pameran Kemenparekraf mengatakan panduan CHSE MICE penting dipersiapkan untuk membangkitkan kembali pariwisata MICE dalam masa pandemi Covid-19.

Ketentuan yang termuat dalam panduan itu mengacu pada panduan yang dikeluarkan Kementerian Kesehatan, asosiasi pariwisata MICE internasional dan mengacu juga pada panduan WHO.

"Tujuannya agar sektor MICE kembali siap dan mampu bangkit kembali. Memberikan jaminan Sumbar jadi destinasi aman, nyaman dan mampu bersaing di dunia internasional," kata Wahyu.

https://regional.kompas.com/read/2021/03/03/104714078/dongkrak-kunjungan-wisatawan-sumbar-siap-jadi-tuan-rumah-mice-nasional

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke