Salin Artikel

2 Bocah Berusia 7 Tahun Tewas Tenggelam di Kubangan

LOMBOK TIMUR, KOMPAS.com - Dua bocah berinisial HH dan OK masing-masing berumur 7 tahun warga Desa Pengadangan, Lombok Timur, tewas setelah tenggelam saat mandi di sebuah kubangan milik seorang warga setempat, Selasa (19/1/2021)

Kasubag Humas Polres Lotim Iptu L Jaharuddin menyampaikan, kejadiaan bermula saat korban bersama 3 teman lainnya mandi di kubangan sedalam 1,5 meter itu. Namun, setelah beberapa saat, dua korban tersebut menghilang.

"Korban bersama 3 orang temannya, datang ke kubangan air bekas galian milik Amaq Har, dengan maksud untuk mandi, ketika mandi tiba-tiba dua korban menghilang," kata Jaharuddin, saat dikonfirmasi Kompas.com, Rabu (20/1/2021).

Karena saat itu kedua korban tidak muncul di permukaan, kemudian salah seorang temannya berinisial  T melaporkan hal itu ke pada warga terdekat.

"Karena takut dan panik kemudian T berlari meminta tolong kepada Ibu Danik yang pada waktu itu sedang berada di dekat TKP," kata Jaharuddin.

Seketika itu juga, Danik meminta tolong kepada Sus untuk mencari anak tersebut.

Mengetahui hal itu, Sus kemudian turun ke kubangan untuk mencari, dan menemukan dua orang anak tersebut di dasar kubangan air.

Saat diangkat dari dasar kolam oleh korban, sudah dalam keadaan tidak bergerak lalu kedua korban dibawa oleh keluarga dan masyarakat ke puskesmas setempat.

Jaharuddin menuturkan, korban meninggal diduga karena tidak bisa berenang, dan kelalaian orangtua dalam menjaga anak.

"Dari keterangan orangtua, korban ini tidak bisa berenang," kata Jahruddin.

Akibat peristiwa tersebut, kedua keluarga korban menerima kejadian ini sebagai kelalaian dan musibah dan tidak akan melaksanakan otopsi dengan membuat surat pernyataan penolakan otopsi.

https://regional.kompas.com/read/2021/01/20/13442201/2-bocah-berusia-7-tahun-tewas-tenggelam-di-kubangan

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke