Salin Artikel

DPRD DIY Usul Malioboro Ditutup, Warga Bisa Nikmatinya via Foto di HP

Hal tersebut bertujuan untuk mencegah adanya kerumunan saat malam pergantian tahun.

Wakil Ketua DPRD DIY Huda Tri Yudiana mengatakan, untuk menghibur masyarakat saat ditutupnya tiga lokasi tersebut saat malam tahun baru Pemerintah Kota (Pemkot) Yogyakarta, maupun Pemerintah DIY dapat memperbanyak foto agar bisa dinikmati oleh masyarakat saat malam pergantian tahun di rumah.

"Warga kita kasih (foto-foto) drone-drone yang bagus, foto-foto dari wartawan, nanti orang tahun baruan pakai hape dan TV lebih aman," kata Huda, Selasa (29/12/2020).

Ia menilai kebijakan yang dikeluarkan oleh Gubernur DIY soal pembatasan jam operasional pelaku usaha yaitu maksimal pukul 22.00 WIB diakui sebagai kebijakan yang baik.

Namun, menurut Huda, dalam praktiknya, kebijakan itu masih membutuhkan ketegasan dalam implementasi.

"Yang kita butuhkan sekarang ini adalah ketegasan langkah sudah nggak kurang-kurang lagi Pak Gubernur menginstruksi prokes," katanya.

Ia mempersilakan Gugus Tugas untuk mengatur pembatasan, terutama pembatasan sosial di waktu rawan.

"Ya, menutup tempat-tempat yang memang berpotensi kerumunan," kata dia.

Ia dan anggota dewan lain juga sepakat dengan wacana yang digaungkan oleh DPRD, yaitu untuk menutup 3 kawasan di Kota Yogyakarta.

"Kami mendukung rekan-rekan dewan kota (usulan penutupan) Malioboro, Tugu. Saya pribadi mendukung," ujarnya.

Di lain pihak, Sekda DIY Kadarmanta Baskara Aji mengatakan, penutupan kawasan Malioboro dan sekitarnya merupakan wewenang dari Pemerintah Kota Yogyakarta.

"Kita serahkan ke kota," kata Aji.

Meski begitu, Aji menjelaskan usulan dari dewan tetap akan dikaji. Menurutnya, banyak masukan dari dewan ya dia terima hari ini, tidak hanya soal Malioboro.

"Masukan dewan cukup banyak, banyak pagi akan ada rapat di Bappeda," katanya

https://regional.kompas.com/read/2020/12/29/21405061/dprd-diy-usul-malioboro-ditutup-warga-bisa-nikmatinya-via-foto-di-hp

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke