Salin Artikel

Real Count KPU Data 100 Persen, Ini Paslon yang Unggul di Pilkada Indramayu

Pasangan calon nomor urut 04 Nina Da'i Bachtiar - Lucky Hakim resmi unggul sementara dan mendapat suara 38,6 persen.

Sementara itu, urutan kedua adalah paslon nomor urut 03 Daniel Muttaqien - Taufik Hidayat yang mendapat 28,4 persen.

Posisi ketiga ditempati paslon nomor 01 Mohamad Solihin - Ratnawati sebesar 26,1 persen.

Terakhir, paslon nomor urut 02 Toto Sucartono - Deis Handika yang mendapat 8,6 persen.

Data tersebut ditampilkan melalui situs kpu.go.id, dan diakses pada Selasa (15/12/2020) pukul 06.00 WIB.

Suara yang masuk untuk real count Pilkada Indramayu sudah diterima dari tempat pemungutan suara (TPS) sebanyak 3.286.

Data masuk 100 persen telah dihitung dari 31 kecamatan di Indramayu.

Dari 31 kecamatan tersebut, paslon Nina Da'i Bachtiar - Lucky Hakim telah unggul di 22 kecamatan.

Nina Da'i Bachtiar - Lucky Hakim kalah di 9 kecamatan, yakni Cikedung, Kertasmaya, Kerangkeng, Sliyeg, Indramayu, Lohbener, Karangampel, Sukagumiwang dan Kedokan Bunder.

Meski demikian, real count KPU bukan untuk menetapkan pemenang Pilkada 2020.

Penetapan pemenang Pilkada tetap pada perhitungan rekapitulasi KPU secara manual dan berjenjang, melalui rapat pleno terbuka.

https://regional.kompas.com/read/2020/12/15/06420281/real-count-kpu-data-100-persen-ini-paslon-yang-unggul-di-pilkada-indramayu

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke