Salin Artikel

Calon Tunggal Pilkada Semarang, Hendrar Prihadi, Nyoblos ke TPS Bareng Istri dan Anaknya

Calon petahana itu berangkat naik sepeda motor ke TPS yang tak jauh dari rumahnya.

Didampingi sang istri Krisseptiana dan kedua putrinya, Hendi kompak mengenakan pakaian serba putih.

Tiba di TPS pada 08.20 WIB, Hendi dan keluarga langsung mengikuti protokol kesehatan yang diterapkan di TPS tersebut.

Seperti mencuci tangan dengan sabun, cek suhu tubuh, memakai sarung tangan, menjaga jarak, hingga ditetesi tinta usai mencoblos.

Hendi pun mengapresiasi penerapan protokol kesehatan yang cukup ketat di TPS tersebut.

"Alhamdulillah sebagai warga negara yang baik warga Semarang, saya bersama istri dan dua anak saya sudah melaksanakan hak berdemokrasi," ujarnya selepas mencoblos surat suara.

Terkait target kemenangan, Hendi akan menyerahkan seluruhnya ke tim pemenangan.

Pilwakot Semarang diikuti oleh paslon tunggal yakni Hendrar Prihadi-Hevearita Gunaryanti Rahayu.

Paslon petahana itu didukung oleh seluruh parpol dan diusung oleh PDI-P, Gerindra, Golkar, PKB, Demokrat, Nasdem, PSI, PAN, dan PKS.

Pelaksanaan Pilkada 2020 di tengah pandemi ini digelar di 21 Kabupaten/Kota di Jateng.

https://regional.kompas.com/read/2020/12/09/12092221/calon-tunggal-pilkada-semarang-hendrar-prihadi-nyoblos-ke-tps-bareng-istri

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke