Salin Artikel

Dicemooh karena Tukarkan Avanza Ratusan Juta Rupiah dengan Tanaman Hias, Iqbal: Biasa Itu...

Cemooh itu didapatkan Iqbal setelah menukarkan mobil Avanza miliknya dengan empat tanaman hias.

"Di kalangan hobi bunga sudah biasa itu," kata Iqbal saat dihubungi, Selasa (24/11/2020).

Iqbal mengatakan, tidak masalah kehilangan mobilnya karena tanaman yang dia barter dengan Avanza sudah lama diincar dan harganya juga mahal.

Oleh sebab itu, dia mengaku tidak keberatan kehilangan mobil demi mendapatkan empat batang bunga itu.

Suhariansyah alias Nonex, pemilik bunga yang dibarter dengan Avanza Iqbal, mengatakan, banyak juga netizen yang menuding semua itu adalah rekayasa.

Sama seperti Iqbal, Nonex enggan memusingkan komentar tersebut.

"Kalau diladeni enggak akan ada habisnya," ujar Nonex.

Menurut pria yang sudah menekuni kebun bunga selama enam tahun ini, dalam dunia bunga hias, harga yang fantastis adalah hal lumrah.

Sebelumnya, di dunia pehobi bunga, sudah banyak transaksi jual beli bunga dengan harga yang lebih tinggi dari miliknya. Meski dia juga mengaku baru kali ini melakukan barter mobil.

"Kalau bunga biasa ada standar harga, tapi kalau bunga yang bagus tidak ada standar nilainya," ungkap Nonex.

Sebelumnya diberitakan, viral di media sosial kabar mengenai warga yang menukarkan mobil Avanza miliknya dengan sejumlah tanaman hias.

Dari penelusuran, peristiwa langka itu terjadi di Kediri. Pemilik mobil itu bernama Iqbal Akbar Muhammad dan pemilik bunga bernama Suhariansyah alias Nonex.

Iqbal yang mengelola toko bunga Akbar Garden itu mengungkapkan, barter mobil dengan bunga tersebut sebenarnya terjadi di luar kesengajaan.

Saat datang ke toko bunga Istana Keladi milik Nonex di Dusun Gemenggeng, Desa Janti, Kecamatan Wates, Kabupaten Kediri, niat awal akan membeli keladi secara kontan.

Iqbal saat itu sudah membawa uang tunai.


Namun, upaya pembelian itu gagal karena tanaman tersebut enggan dijual Nonex.

Dia lantas meminta bantuan Ilham Akbar Sholeh, kakaknya yang turut datang bersamanya untuk menegosiasikan lebih lanjut.

Dari percakapan negosiasi itu, akhirnya terungkap bahwa Nonex berkeinginan mempunyai mobil.

Ini kemudian menjadi pintu masuk Sholeh untuk bisa memiliki bunga itu, yaitu dengan menyodorkan mobilnya untuk ditukar bunga.

Pihak Iqbal lantas mengusulkan pengikatan barter itu, tetapi dengan syarat, yaitu selain keladi, dia akan memilih beberapa bunga lainnya senilai harga pasaran mobil itu sendiri.

Akhirnya disepakati empat bunga yang terdiri dari caladium hybrid dan tiga bunga lainnya dari jenis philodendron itu.

"Awalnya minta Rp 107 juta, lalu deal di harga Rp 105 juta," ujar Iqbal.
Dikonfirmasi terpisah, Nonex membenarkan bahwa bunga koleksinya dibarter dengan mobil Toyota Avanza.

Namun, jumlah bunganya bukan empat batang sebagaimana disampaikan Iqbal, melainkan ada sekitar tujuh batang dengan keladi sebagai bunga dengan harga paling mahal. (Penulis Kontributor Kediri, M Agus Fauzul Hakim | Editor Robertus Belarminus)

https://regional.kompas.com/read/2020/11/26/10531981/dicemooh-karena-tukarkan-avanza-ratusan-juta-rupiah-dengan-tanaman-hias

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke