Salin Artikel

3 Hari Terkatung-katung di Laut, 7 ABK KM Ayska Ditemukan Kelaparan

Saat ditemukan kondisi tujuh anak buah kapal (ABK) dalam keadaan kelaparan.

"Jadi selama dinyatakan hilang tiga hari, ABK kehabisan bekal. Dan saat ditemukan mereka kelaparan," kata Basarnas Pos Selayar Febrianto, saat dikonfirmasi Kompas.com, Jumat (20/11/2020).

Febrianto mengungkap, setelah ditemukan maka KMN Dua Putra menarik KM Ayska ke perairan Kajang, Bulukumba.

Pihaknya tetap memantau dan melakukan komunikasi hingga ABK tiba selamat sampai di Kajang Bulukumba.

Sebelumnya diberitakan sebuah kapal yang berlayar dari Baubau tujuan Kajang Bulukumba, Kabupaten Bulukumba, Sulawesi Selatan, dilaporkan hilang.

KM Ayska berisi tujuh anak buah kapal (ABK) dan satu nahkoda ini hilang kontak di sekitar perairan Bulukumba.

Ketujuh ABK yakni Dede, Alif, Indong, Ilang, Ipan, Iwan dan Rahmat. Sedangkan nahkoda bernama Reski.

Keluarga korban, Maryam mengatakan, kalau kapal tersebut berangkat dari Baubau tujuan Kajang Bulukumba pada Jumat (13/11/2020) malam.

"Mereka mau pergi beli tali ikan di Kajang sekaligus mengantar pulang ABK asal Kajang bernama Ilang. Namun, pada Senin 22.00 Wita, sudah tidak bisa dihubungi," kata Maryam saat dihubungi Kompas.com, Rabu (18/11/2020).


Pihaknya segera lapor kejadian ini ke tim SAR Baubau, BPBD Bulukumba, tim SAR Bantaeng dan tim SAR Makassar.

Kepala Pelaksana BPBD Bulukumba Akrim A Amir mengaku sudah menerima laporan hilangnya kapal tersebut.

Sementara itu, Koordinator Basarnas Bantaeng Arman Amiruddin mengatakan, pihaknya belum melakukan pencarian karena titik pencarian korban masih belum jelas.

Ia juga mendapatkan informasi KM Ayska dilaporkan hilang oleh nelayan kemarin.

"Kapal KM Ayska ditemukan patah as oleh nelayan, tapi kapal nelayan itu lebih kecil sehingga tidak bisa melakukan bantuan. Akhirnya nelayan itu ke Bau-bau memberitahukan warga," ujar Arman

https://regional.kompas.com/read/2020/11/20/10255561/3-hari-terkatung-katung-di-laut-7-abk-km-ayska-ditemukan-kelaparan

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke