Salin Artikel

Jelang Muktamar, Waketum PPP: Kami Berupaya Keluar dari Krisis di Pemilu 2019

Beberapa nama yang paling santer dibahas Gubernur Jawa Timur Khofifah Indar Parawansa dan mantan Wakil Gubernur DKI Jakarta Sandiaga Uno.

Wakil Ketua Umum DPP PPP Arwani Thomafi menilai, munculnya nama beberapa tokoh itu sebagai ikhtiar mulia untuk membesarkan partai.

Aspirasi kader dan masyarakat itu, kata Arwani, akan dibahas di dalam muktamar yang digelar pada akhir tahun ini.

Sebab, muktamar merupakan forum musyawarah tertinggi yang dimiliki kader dan simpatisan PPP.

"Muktamar ini akan menjadi upaya kami keluar dari krisis yang kami alami di Pemilu 2019. Kita hanya mendapatkan kursi minimalis," kata Arwani kepada Kompas.com di Ponpes Darussholah, Kelurahan Tegalbesar, Kaliwates, Jember, Rabu (28/10/2020).

Arwani menganggap, kemunculan nama Khofifah dan Sandiaga Uno sebagai dinamika politik menjelang muktamar.

“Dengan sangat terbuka akan kami dengarkan dan musyawarah dalam muktamar," ujar dia.

Wakil Ketum PPP itu menyebutkan, usulan itu merupakan upaya kader menatap masa depan untuk bertarung di Pemilu 2024. Sebab, PPP sangat kewalahan di pemilu sebelumnya.


Padahal, PPP merupakan salah satu partai politik yang telah melewati berbagai era, mulai dari orde baru hingga reformasi.

Selain mencalonkan sejumlah tokoh, terdapat upaya lain yang bisa dilakukan kader untuk mengembalikan kejayaan PPP.

Arwani mengatakan, para kader harus memahami sejarah PPP sebagai salahsatu partai berbasis Islam. Upaya itu bisa membuat kader mengenal identitas PPP.

Para kader juga bisa menyinergikan identitas partai dengan model politik terkini, sesuai perkembangan zaman.

“Misal membuat partai ini lebih modern dan adaptif terhadap generasi muda, dua warna ini kami gabungkan,” terang dia.

Terakhir, ada aspirasi yang meminta PPP perlu meninggalkan identitas sebagai partai berbasis agama. Usulan itu muncul karena PPP dinilai terbelenggu dengan sejarahnya.

“Ini tidak kami harapkan meninggalkan identitas lama, tapi melihat ide pertama dan kedua,” jelas dia.

(KOMPAS.com/Kontributor Jember, Bagus Supriadi)

https://regional.kompas.com/read/2020/10/28/16274291/jelang-muktamar-waketum-ppp-kami-berupaya-keluar-dari-krisis-di-pemilu-2019

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke