Salin Artikel

Kasus Covid-19 Diklaim Menurun, Banjarmasin Bersiap Terapkan Belajar di Sekolah

Juru Bicara Gugus Tugas Percepatan Penanganan Covid-19 Banjarmasin, Machli Riyadi mengatakan, jika tidak ada penambahan kasus baru, maka belajar tatap muka di sekolah sudah bisa dilakukan November depan.

"Kemungkinan besar sekali untuk membuka sekolah karena situasi Banjarmasin yang relatif kondusif, dan kurvanya sudah menurun," ujar Machli Riyadi dalam keterangan yang diterima, Senin (12/10/2020) sore.

Ada dua waktu alternatif belajar tatap muka di sekolah kembali dilakukan di Banjarmasin.

Pertama pada November dan kedua pada pada akhir Desember 2020.

Namun, sebelum belajar tatap muka di sekolah diterapkan, Dinas Pendidikan Kota Banjarmasin mengingat potensi bertambahnya kasus baru masih cukup besar.

"Disdik bisa berkoordinasi dulu dengan gugus tugas, kita lihat nanti potensi-potensi mana yang memungkinkan," katanya.

Sebelum belajar tatap muka diberlakukan, di sisa waktu yang ada, Machli meminta kepada masyarakat Banjarmasin untuk terus mempertahankan disiplin protokol kesehatan.

Peran serta masyarakat menurutnya sangat penting sebelum belajar tatap muka betul-betul di diterapkan.

"Tinggal komitmen masyarakat kita untuk disiplin protokol kesehatan. Minimal paling dasar memakai masker dan menjaga jarak," tandasnya.

Saat ini, dari 52 kelurahan di Banjarmasin, tinggal satu kelurahan yang masih dinyatakan zona merah, yakni Kelurahan Seberang Masjid.

https://regional.kompas.com/read/2020/10/12/19041661/kasus-covid-19-diklaim-menurun-banjarmasin-bersiap-terapkan-belajar-di

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke