Salin Artikel

Pemkot Surabaya Cek Perahu Karet dan Saluran Air Menyambut Cuaca Ekstrem

KOMPAS.com - Pemkot Surabaya menyiapkan langkah antisipasi menghadapi cuaca ekstrem terutama masa pancaroba. 

Wali Kota Surabaya Tri Rismaharini memerintahkan organisasi perangkat daerah (OPD) untuk mengecek seluruh peralatan yang dimiliki. 

"Meskipun kita berdoa, tidak minta datangnya bencana, tapi Ibu Wali Kota menekankan kepada semua OPD untuk melakukan pengecekan sarana dan prasarana," kata Kepala BPB Linmas Surabaya Irvan Widyanto, seperti dilansir dari Surya.co.id, Kamis (1/10/2020).

Pengecekan misalnya terhadap perahu karet yang dimiliki Pemkot Surabaya.

Termasuk untuk mesin yang akan digunakan juga diperiksa. Perahu karet ini nantinya akan dibagikan ke kecamatan.

Uji coba terhadap setiap perahu karet beserta mesin yang dimiliki masing-masing OPD juga dilakukan.

Sehingga diharapkan semua perahu itu dalam kondisi siaga dan dapat digunakan kapan pun.

"Kemudian, Ibu Wali Kota juga menginstruksikan untuk mengecek semua rumah pompa," terang Irvan.

Jajaran Dinas PU Bina Marga dan Pematusan (DPUBMP) beserta Dinas Kebersihan dan Ruang Terbuka Hijau (DKRTH) saat ini juga terus melakukan pengecekan seluruh saluran.


"Kali dan sungai dicek semua salurannya, juga peralatan yang ada diminta untuk dicek," ujar Irvan.

Melalui Surat Edaran Wali Kota Surabaya, warga Surabaya juga diminta mulai melakukan kesiapsiagaan. 

Misalnya, harus sudah mulai membersihkan saluran di kampung-kampung.

Irvan mengatakan, rencananya Pemkot juga bakal menggelar rapat koordinasi bersama BMKG (Badan Meteorologi, Klimatologi, dan Geofisika), pakar kebencanaan, akademisi beserta jajaran TNI dan Polri.

Ini penting dilakukan untuk merumuskan bersama apa saja yang harus disiapkan dalam menghadapi potensi datangnya cuaca ekstrem itu, baik itu dari sisi pemerintahan maupun masyarakatnya.

"Yang terpenting adalah bagaimana caranya mitigasi kepada masyarakat," ujar mantan Kepala Satpol PP Surabaya itu.

-----------------

Artikel ini telah tayang di surya.co.id dengan judul, "Pemkot Surabaya Sudah Siapkan Langkah Antisipasi Untuk Menyambut Cuaca Ekstrem" (SURYA.CO.ID/YUSRON NAUFAL PUTRA)

https://regional.kompas.com/read/2020/10/01/19215641/pemkot-surabaya-cek-perahu-karet-dan-saluran-air-menyambut-cuaca-ekstrem

Terkini Lainnya

Pj Gubri Ajak Pemkab Bengkalis Kolaborasi Bangun Jembatan Sungai Pakning-Bengkalis

Pj Gubri Ajak Pemkab Bengkalis Kolaborasi Bangun Jembatan Sungai Pakning-Bengkalis

Regional
Diskominfo Kota Tangerang Raih Penghargaan Perangkat Daerah Paling Inovatif se-Provinsi Banten

Diskominfo Kota Tangerang Raih Penghargaan Perangkat Daerah Paling Inovatif se-Provinsi Banten

Regional
Fakta dan Kronologi Bentrokan Warga 2 Desa di Lombok Tengah, 1 Orang Tewas

Fakta dan Kronologi Bentrokan Warga 2 Desa di Lombok Tengah, 1 Orang Tewas

Regional
Komunikasi Politik 'Anti-Mainstream' Komeng yang Uhuyy!

Komunikasi Politik "Anti-Mainstream" Komeng yang Uhuyy!

Regional
Membedah Strategi Komunikasi Multimodal ala Komeng

Membedah Strategi Komunikasi Multimodal ala Komeng

Regional
Kisah Ibu dan Bayinya Terjebak Banjir Bandang Berjam-jam di Demak

Kisah Ibu dan Bayinya Terjebak Banjir Bandang Berjam-jam di Demak

Regional
Warga Kendal Tewas Tertimbun Longsor Saat di Kamar Mandi, Keluarga Sempat Teriaki Korban

Warga Kendal Tewas Tertimbun Longsor Saat di Kamar Mandi, Keluarga Sempat Teriaki Korban

Regional
Balikpapan Catat 317 Kasus HIV Sepanjang 2023

Balikpapan Catat 317 Kasus HIV Sepanjang 2023

Regional
Kasus Kematian akibat DBD di Balikpapan Turun, Vaksinasi Tembus 60 Persen

Kasus Kematian akibat DBD di Balikpapan Turun, Vaksinasi Tembus 60 Persen

Regional
Puan: Seperti Bung Karno, PDI-P Selalu Berjuang Sejahterakan Wong Cilik

Puan: Seperti Bung Karno, PDI-P Selalu Berjuang Sejahterakan Wong Cilik

Regional
Setelah 25 Tahun Konflik Maluku

Setelah 25 Tahun Konflik Maluku

Regional
BMKG: Sumber Gempa Sumedang Belum Teridentifikasi, Warga di Lereng Bukit Diimbau Waspada Longsor

BMKG: Sumber Gempa Sumedang Belum Teridentifikasi, Warga di Lereng Bukit Diimbau Waspada Longsor

Regional
Gempa Sumedang, 53 Rumah Rusak dan 3 Korban Luka Ringan

Gempa Sumedang, 53 Rumah Rusak dan 3 Korban Luka Ringan

Regional
Malam Tahun Baru 2024, Jokowi Jajan Telur Gulung di 'Night Market Ngarsopuro'

Malam Tahun Baru 2024, Jokowi Jajan Telur Gulung di "Night Market Ngarsopuro"

Regional
Sekolah di Malaysia, Pelajar di Perbatasan Indonesia Berangkat Sebelum Matahari Terbit Tiap Hari

Sekolah di Malaysia, Pelajar di Perbatasan Indonesia Berangkat Sebelum Matahari Terbit Tiap Hari

Regional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke