Salin Artikel

Sebulan Harimau Teror Warga, TNKS-BKSDA Pasang Perangkap

Kehadiran harimau yang mendekati permukiman membuat warga takut, untuk beraktivitas di luar rumah dan pergi ke kebun.

"Harimau itu sudah kehilangan habitatnya. Hutan produksi dekat desa itu, tidak bisa lagi menjadi penyangga taman nasional," kata Kepala Balai Taman Nasional Kerinci Seblat (TNKS) Tamen Sitorus melalui pesan whatsapp, Rabu (30/9/2020).

Menurut keterangan warga setempat, harimau telah dekat permukiman dan kebun sejak Agustus lalu.

Jumlahnya yang sekarang tidak banyak. Hanya satu ekor, yang selalu bertemu dengan warga.

Namun ini perlu dibuktikan lagi dengan identifikasi jejak dan pemasangan kamera trap.

Tim sudah melakukan pengusiran dengan meriam, agar harimau masuk ke dalam kawasan hutan TNKS.

Namun beberapa hari kemudian muncul lagi. Atas laporan warga yang ketakutan untuk beraktivitas, maka kita lakukan penangkapan dengan memasang perangkap.

Hutan produksi tetap (HP) dan Areal Penggunaan lain (APL) yang dekat dengan desa tersebut, masuk wilayah jelajah harimau.

Okupasi manusia menyebabkan harimau kehilangan habitatnya dan sangat berpotensi terjadi konflik antara satwa liar dengan manusia.

Apalagi keberadaan hutan produksi dan APL tidak mampu lagi sebagai penyangga TNKS.

Sementara itu, Kepala Balai Konservasi Sumber Daya Alam (BKSDA) Jambi, Rahmat Saleh, menyebutkan kemunculan harimau ke permukiman warga Desa Masgo dan Selam Paung, sudah sering terjadi.


Menurut catatan BKSDA, sejak 2018-2020 ini, sudah delapan kali, harimau masuk permukiman dan kebun warga.

"Kita terus dapat laporan dari warga. Kalau mereka melihat harimau di kebun dan dekat dengan permukiman," kata Rahmat menjelaskan.

Atas kejadian ini, tambah Ramhat perlu penanganan yang komprhensif untuk mengantisipasi konflik antara harimau dan manusia.

"Saat ini tim juga berada di lapangan, untuk melakukan penanganan," kata Rahmat menegaskan.

Selain penanganan, memang dibutuhkan sosialisasi kepada masyarakat agar bisa hidup berdampingan antara manusia dengan satwa liar.

https://regional.kompas.com/read/2020/09/30/11135451/sebulan-harimau-teror-warga-tnks-bksda-pasang-perangkap

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke