Salin Artikel

KPU Tetapkan Jekek-Setyo dan Hartanto-Joko Peserta Pilkada Wonogiri 2020

WONOGIRI, KOMPAS.com - Komisi Pemilihan Umum Kabupaten Wonogiri menetapkan Joko Sutopo (Jekek)-Setyo Sukarno dan Hartanto-Joko Purnomo sebagai pasangan calon bupati dan wakil bupati pada Pilkada Wonogiri 2020.

Keputusan penetapan pasangan calon itu disampaikan Ketua KPU Kabupaten Wonogiri, Toto Sihsetyo Adi didampingi empat anggota komisioner dalam rapat pleno, Rabu (23/9/2020).

“Berdasarkan hasil verifikasi syarat pencalonan dan calon selama kurung waktu 14 maka KPU Wonogiri menetapkan Joko Sutopo-Setyo Sukarno dan Hartanto-Joko Purnomo sebagai pasangan calon (paslon) pada Pilkada Wonogiri 2020,” kata Toto.

Toto menyatakan, paslon Joko Sutopo-Setyo Sukarno mendaftarkan diri, Jumat (4/9/2020).

Paslon yang dikenal sebutan JOSSS itu diusung PDI-P (28 kursi), Golkar (8 kursi) dan PAN (3 kursi) total 39 kursi sehingga memenuhi syarat.

Sementara paslon Hartanto-Joko Purnomo mendafar keesokan harinya, Sabtu (5/9/2020).

Paslon yang dikenal dengan sebutan Harjo itu diusung gabungan parpol PKS (empat kursi), Partai Gerindra (empat kursi) dan PKB (tiga kursi).

“Total diusung 11 kursi dan dinyatakan memenuhi syarat,” ujar Toto.

Tahapan selanjutnya, kata Toto, KPU Wonogiri akan menggelar pengundian nomor urut paslon, Kamis (24/9/2020) besok.

Setiap paslon diminta tidak mengerahkan massa dalam jumlah yang banyak.

“Kuotanya hanya 15 orang saja,” tutur Toto.

Bagi pendukung paslon yang tidak ikut ke KPU dapat menonton siaran langsung di akun media sosial Facebook dan YouTube KPU Wonogiri.

https://regional.kompas.com/read/2020/09/23/20233741/kpu-tetapkan-jekek-setyo-dan-hartanto-joko-peserta-pilkada-wonogiri-2020

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke