Salin Artikel

Hanya Berbekal Surat Rapid Test, 3 Penumpang Rupanya Positif Covid-19 dan Lolos Naik Pesawat

Padahal, para penumpang tersebut telah mengantongi surat keterangan rapid test dari tempat asal.

Tes itu tetap dijalankan secara gratis, sekalipun para penumpang telah mengantongi surat keterangan rapid test.

"Jadi yang datang ke Sumbar kita saring lagi. Kendati telah rapid test, kita akan uji lagi tes swab. Ini gratis," tutur Jasman.

"Hari ini terkonfirmasi ada 3 penumpang pesawat yang positif Covid-19 setelah jalani tes swab di BIM," kata Jasman.

Ia mengatakan kejadian penumpang pesawat yang terinfeksi lolos adalah bukan kali pertama.

Sebelumnya, kata Jasman, telah ada beberapa kejadian serupa. Penumpang tersebut juga lolos naik pesawat dan dinyatakan positif setibanya di BIM.

"Sudah ada beberapa kejadian sebelumnya. Hari ini bukan yang pertama kalinya," ujar dia.

Sumber: Kompas.com (Penulis: Kontributor Padang, Perdana Putra | Editor: Aprilia Ika)

https://regional.kompas.com/read/2020/09/17/21140151/hanya-berbekal-surat-rapid-test-3-penumpang-rupanya-positif-covid-19-dan

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke