Salin Artikel

Bupati Beri Lampu Hijau, Sejumlah SMP di Banyumas Ajukan Izin Pembelajaran Tatap Muka

PURWOKERTO, KOMPAS.com - Sejumlah Sekolah Menengah Pertama (SMP) di Kabupaten Banyumas, Jawa Tengah, mengajukan izin pembelajaran tatap muka.

Hal itu menyusul adanya lampu hijau dari Bupati Banyumas Achmad Husein untuk membuka kembali sekolah setelah ditutup selama enam bulan akibat pandemi virus corona (Covid-19).

"Sudah ada yang mengajukan dan mengusulkan untuk menyelenggarakan dan meminta izin pembelajaran tatap muka," kata Kepala Dinas Pendidikan (Dindik) Banyumas Irawati saat dihubungi, Senin (7/9/2020).

Namun Irawati belum dapat memastikan jumlah SMP yang telah mengajukan izin.

Sedangkan untuk tingkat Sekolah Dasar (SD) hingga saat ini belum ada yang mengajukan izin pembelajaran tatap muka.

Lebih lanjut Irawati mengatakan, keputusan izin pembukaan sekolah ada di tangan tim Gugus Tugas Covid-19 Kabupaten Banyumas.

"Kami hanya menerima usulan dari sekolah yang sudah siap menggelar pembelajaran tatap muka. Yang mengizinkan sekolah tatap muka adalah tim gugus tugas," ujar Irawati.

Irawati mengatakan, akan berkoordinasi dengan Dinas Kesehatan (Dinkes) dan Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) untuk melakukan verifikasi lapangan.

Irawati meminta masyarakat memahami kepuutusan untuk membuka sekolah harus sangat hati-hati. Pasalnya perkembangan kasus Covid-19 belum stabil.

https://regional.kompas.com/read/2020/09/07/11222951/bupati-beri-lampu-hijau-sejumlah-smp-di-banyumas-ajukan-izin-pembelajaran

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke