Salin Artikel

Partai Nasdem Usung Istri Bupati di Pilkada TTU, Deklarasi Digelar 5 September

Kristiana menggandeng Yosef Tanu sebagai bakal calon wakil bupati. Yosef merupakan aparatur sipil negara (ASN) yang menjabat sebagai Kepala Bagian Umum Setda TTU.

"Paket (pasangan) ini (Kita Sehati) sudah diputuskan oleh DPP dengan surat keputusan yang ditandatangani oleh Ketua Umum dan Sekjen Nasdem," ungkap Sekretaris Partai Nasdem NTT Alex Ofong saat dihubungi Kompas.com, Selasa (1/9/2020).

Menurut Alex, pasangan Kristiana dan Yosef dinilai layak dan pantas maju dalam Pilkada TTU. Pasangan itu memiliki rekam jejak yang cukup baik.

Pasangan itu, tambah Alex, juga mengemban amanat Partai Nasdem untuk mewujudkan semangat restorasi di Kabupaten TTU.

Pasangan Kristiana-Yosef juga memiliki elektablitas yang sangat tinggi.

"Karena survei Nasdem menggambarkan hasil elektabilitas Ibu Kristiana yang tinggi," ujar dia.

Alex menyebut, Nasdem optimistis memenangkan pasangan Kristiana-Yosef dalam kontestasi Pilkada TTU pada 9 Desember.

Pasangan ini akan menggelar deklarasi untuk maju di Pilkada TTU pada 5 September 2020.

"Nanti setelah selesai deklarasi, dilanjutkan dengan pendaftaran Paket Sehati di KPUD TTU," kata Alex.


Partai Nasdem mengantongi delapan kursi di DPRD TTU. Jumlah kursi itu melebihi syarat minimum untuk mengusung pasangan calon bupati dan wakil bupati yakni enam kursi.

Sejarah baru

Dihubungi secara terpisah, Ketua Tim Keluarga pasangan Kristiana-Yosef, Dolvianus Kolo mengatakan, sebanyak 35.000 sampai 50.000 pendukung akan hadir dalam deklarasi yang digelar pada 5 September.

Saat ini, pihaknya menggelar rapat bersama tim sukses di desa dan kecamatan.

Dalam deklarasi yang akan digelar di Bale Biinmaffo itu, akan diisi dengan pernyataan dukungan dari tokoh adat seluruh Kabupaten TTU.

"Kami orang TTU mau buat sejarah. Pemimpin perempuan akan segera lahir di TTU sejak Indonesia merdeka," ungkap Dolvianus.

Dolvianus menyebut, Kristiana Muki berasal dari keluarga sederhana dan saat ini menjabat sebagai anggota DPR RI. Sementara Yosef Tanu merupakan sosok pekerja keras dan teguh pada prinsip.

"Kami optimistis pasangan ini akan menang dengan meyakinkan. Apalagi yang bertarung kemungkinan tiga pasangan. Kami juga mau buktikan bahwa, perempuan juga bisa jadi pemimpin," jelasnya. 

https://regional.kompas.com/read/2020/09/01/18294971/partai-nasdem-usung-istri-bupati-di-pilkada-ttu-deklarasi-digelar-5

Terkini Lainnya

Pj Gubri Ajak Pemkab Bengkalis Kolaborasi Bangun Jembatan Sungai Pakning-Bengkalis

Pj Gubri Ajak Pemkab Bengkalis Kolaborasi Bangun Jembatan Sungai Pakning-Bengkalis

Regional
Diskominfo Kota Tangerang Raih Penghargaan Perangkat Daerah Paling Inovatif se-Provinsi Banten

Diskominfo Kota Tangerang Raih Penghargaan Perangkat Daerah Paling Inovatif se-Provinsi Banten

Regional
Fakta dan Kronologi Bentrokan Warga 2 Desa di Lombok Tengah, 1 Orang Tewas

Fakta dan Kronologi Bentrokan Warga 2 Desa di Lombok Tengah, 1 Orang Tewas

Regional
Komunikasi Politik 'Anti-Mainstream' Komeng yang Uhuyy!

Komunikasi Politik "Anti-Mainstream" Komeng yang Uhuyy!

Regional
Membedah Strategi Komunikasi Multimodal ala Komeng

Membedah Strategi Komunikasi Multimodal ala Komeng

Regional
Kisah Ibu dan Bayinya Terjebak Banjir Bandang Berjam-jam di Demak

Kisah Ibu dan Bayinya Terjebak Banjir Bandang Berjam-jam di Demak

Regional
Warga Kendal Tewas Tertimbun Longsor Saat di Kamar Mandi, Keluarga Sempat Teriaki Korban

Warga Kendal Tewas Tertimbun Longsor Saat di Kamar Mandi, Keluarga Sempat Teriaki Korban

Regional
Balikpapan Catat 317 Kasus HIV Sepanjang 2023

Balikpapan Catat 317 Kasus HIV Sepanjang 2023

Regional
Kasus Kematian akibat DBD di Balikpapan Turun, Vaksinasi Tembus 60 Persen

Kasus Kematian akibat DBD di Balikpapan Turun, Vaksinasi Tembus 60 Persen

Regional
Puan: Seperti Bung Karno, PDI-P Selalu Berjuang Sejahterakan Wong Cilik

Puan: Seperti Bung Karno, PDI-P Selalu Berjuang Sejahterakan Wong Cilik

Regional
Setelah 25 Tahun Konflik Maluku

Setelah 25 Tahun Konflik Maluku

Regional
BMKG: Sumber Gempa Sumedang Belum Teridentifikasi, Warga di Lereng Bukit Diimbau Waspada Longsor

BMKG: Sumber Gempa Sumedang Belum Teridentifikasi, Warga di Lereng Bukit Diimbau Waspada Longsor

Regional
Gempa Sumedang, 53 Rumah Rusak dan 3 Korban Luka Ringan

Gempa Sumedang, 53 Rumah Rusak dan 3 Korban Luka Ringan

Regional
Malam Tahun Baru 2024, Jokowi Jajan Telur Gulung di 'Night Market Ngarsopuro'

Malam Tahun Baru 2024, Jokowi Jajan Telur Gulung di "Night Market Ngarsopuro"

Regional
Sekolah di Malaysia, Pelajar di Perbatasan Indonesia Berangkat Sebelum Matahari Terbit Tiap Hari

Sekolah di Malaysia, Pelajar di Perbatasan Indonesia Berangkat Sebelum Matahari Terbit Tiap Hari

Regional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke