Salin Artikel

Hanindhito Sempat Tak Direstui Pramono Anung Maju Pilkada Kediri

Ini karena Dhito dinilai masih muda, serta masih meniti karir lain di Jakarta.

Namun, kuatnya dorongan dari internal DPP PDI Perjuangan membuat Pramono Anung luluh dan merestui putra pertamanya itu untuk terjun di kancah politik.

Dhito sendiri mengaku dirinya butuh waktu satu minggu dalam meyakinkan diri untuk maju di Pilkada Kediri.

"Awalnya bapak pun tidak setuju. tapi akhirnya karena ini penugasan partai, dan saya dan keluarga menyadari dalam pemerintah Kediri ini perlu banyak perubahan yang luar biasa makanya kami memutuskan, keluarga all out maju pada Pilkada Kabupaten Kediri," ujar Dhito dikutip dari Kompas TV, Selasa (21/7/2020).

Sudah tujuh bulan Dhito tinggal di Kabupaten Kediri untuk mengetahui permasalahan di kabupaten tersebut.

Komitmennya itu juga mengharuskan Dhito meninggalkan usahanya di Ibu Kota.

Sebelumnya diberitakan, Hanindhito Himawan Pramono, putra Sekretaris Kabinet RI Pramono Anung mendapatkan rekomendasi dari PDI-P untuk maju pada Pilkada Kediri 2020, Jumat (17/7/2020).

Di Pilkada Kediri 2020, Hanindhito berpasangan dengan Dewi Maria Ulfa, Ketua Fatayat NU di Kebupaten Kediri.


Selain PDI-P, dia juga telah mendapatkan dukungan dari tiga partai politik lainnya, yaitu PAN, Nasdem, dan PKB.

Pada hari yang sama, PDI-P juga mengumumkan untuk mengusung anak sulung Jokowi, Gibran Rakabuming Raka berpasangan dengan Teguh Prakosa untuk maju pada Pilkada Solo 2020.

PDI-P juga memberikan rekomendasi kepada Pungkasiadi-Titik Masudah maju sebagai pasangan bakal calon kepala daerah di Pilkada Kabupaten Mojokerto 2020.

Titik merupakan saudara kandung dari Menteri Tenaga Kerja Ida Fauziyah.

https://regional.kompas.com/read/2020/07/22/09111781/hanindhito-sempat-tak-direstui-pramono-anung-maju-pilkada-kediri

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke