Salin Artikel

Warga Tegal Tewas Diduga Digigit Ular Kobra saat Mencari Ikan

TEGAL, KOMPAS.com - Seorang warga ditemukan tewas terbujur kaku di sebuah tambak di Kelurahan Muarareja, Kecamatan Tegal Barat, Kota Tegal, Jawa Tengah, Minggu (12/7/2020) malam.

Korban yang bernama Karyo (50), warga Kelurahan Pesurungan Lor, Kecamatan Tegal Barat, tewas diduga karena gigitan ular cobra di bagian kaki kanannya.

Abdul Wahab, saksi mata di lokasi menuturkan, dirinya bersama sejumlah warga sedang berada di warung makan miliknya yang berada tak jauh dari lokasi sekitar pukul 20.00 WIB.

"Tiba-tiba, Surip keponakan korban datang menghampiri sambil menangis. Memberi tahu Karyo tergeletak di tanggul tambak," kata Wahab, saat dihubungi Kompas.com, Senin (13/7/2020).

Wahab yang juga petani tambak ini bersama sejumlah orang kemudian menuju lokasi.

Korban dan keponakannya, Surip memang bekerja mencari ikan di tambak menggunakan lampu senter saat malam hari.

"Sesampai di lokasi, kami lihat korban memang sudah tergeletak kaku. Saya dan teman-teman melihat ada luka bekas gigitan ular di kaki sebelah kanan, dan darah sudah kering," kata Wahab.

Karena sudah terbujur kaku, warga kemudian melaporkan kejadian tersebut ke Polsek Sumurpanggang.

Tak lama berselang, kepolisian datang bersama tim medis melakukan pemeriksaan awal terhadap jasad korban.

"Akhirnya saya telepon Polsek Sumurpanggang. Ternyata TKP-nya ikut Polsek Tegal Barat. Korban yang sudah meninggal kemudian dievakuasi menggunakan ambulans," kata Wahab.

Kejadian tersebut beredar luas hingga mengundang kerumunan warga.

Apalagi lokasi tak jauh dari pengerjaan proyek Jalan Lingkar Utara (Jalingkut) Tegal-Brebes.

Kejadian yang menimpa Karyo membuat Jalil, rekan seprofesi korban mengaku trauma.

Jalil yang bekerja mencari ikan di malam hari, sempat mengaku syok karena rekannya tersebut meninggal dengan cara mengenaskan.

"Masih terbayang wajah Karyo (korban). Saya sempat kaget, takut juga ada ular mau cari ikan ke tambak saat malam," ujar Jalil.

Hingga berita ini diturunkan, Kapolsek Tegal Barat  Kompol Sugeng belum memberikan keterangan saat dikonfirmasi melalui sambungan telepon.

https://regional.kompas.com/read/2020/07/13/12262611/warga-tegal-tewas-diduga-digigit-ular-kobra-saat-mencari-ikan

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke