Salin Artikel

Khofifah: Kalau Ada ASN yang Terjangkit Covid-19 Jangan Ditutupi

"Semua instansi pemprov Jatim kalau ada ASN yang terjangkit Covid-19 harus cepat ditangani, jangan ditutupi, karena ini bukan aib, ini wabah," kata Khofifah saat silaturahim virtual di Gedung Badan Pengembangan Sumber Daya Manusia Jawa Timur, Surabaya, Selasa (23/6/2020).

Khofifah memerintahkan seluruh ASN di lingkungan Pemprov Jawa Timur menjalani rapid test Covid-19.

ASN yang dinyatakan reaktif harus menjalani tes swab dan karantina mandiri.

"Yang reaktif harus diisolasi, lalu swab, yang positif Covid-19 harus segera ditangani agar bisa bekerja kembali dengan aman," ujarnya.

Berdasarkan data dari Badan Kepegawaian Daerah Provinsi Jawa Timur, dari 55 organisasi perangkat daerah (OPD) di bawah Pemprov Jawa Timur, 35 OPD sudah menggelar rapid test Covid-19.

Terdapat 77.953 ASN di lingkungan Provinsi Jawa Timur. Sebanyak 7.286 ASN di lingkungan Provinsi Jawa Timur telah menjalani rapid test Covid-19.

Hasilnya, 218 ASN dinyatakan reaktif. Lalu, 174 pasien di antaranya telah menjalani tes swab. Hasilnya, 38 ASN negatif, 19 ASN positif Covid-19, dan 125 ASN masih menunggu hasil.

Sedangkan 49 ASN yang dinyatakan reaktif belum melakukan tes swab.

Khofifah bersyukur, tersisa tujuh kabupaten atau kota di Jatim yang berstatus zona merah Covid-19 dengan risiko penularan tinggi berdasarkan 15 indikator epidemiologis.

Adapun tujuh daerah berstatus zona merah itu adalah Kota Surabaya, Kabupaten Sidoarjo, Kabupaten Gresik, Kabupaten Pasuruan, Kabupaten Jombang, Kabupaten Mojokerto, dan Kabupaten Situbondo.

Sedangkan zona kuning atau daerah dengan risiko rendah penularan Covid-19 yakni Kabupaten Madiun, Kota Probolinggo, Bondowoso, Trenggalek, Kabupaten Blitar, Kota Pasuruan, Sumenep, Kabupaten Probolinggo, Ponorogo, Ngawi, Kota Kediri, Kota Blitar, Kota Batu, Pacitan, dan Lumajang.

https://regional.kompas.com/read/2020/06/23/20263661/khofifah-kalau-ada-asn-yang-terjangkit-covid-19-jangan-ditutupi

Terkini Lainnya

Pj Gubri Ajak Pemkab Bengkalis Kolaborasi Bangun Jembatan Sungai Pakning-Bengkalis

Pj Gubri Ajak Pemkab Bengkalis Kolaborasi Bangun Jembatan Sungai Pakning-Bengkalis

Regional
Diskominfo Kota Tangerang Raih Penghargaan Perangkat Daerah Paling Inovatif se-Provinsi Banten

Diskominfo Kota Tangerang Raih Penghargaan Perangkat Daerah Paling Inovatif se-Provinsi Banten

Regional
Fakta dan Kronologi Bentrokan Warga 2 Desa di Lombok Tengah, 1 Orang Tewas

Fakta dan Kronologi Bentrokan Warga 2 Desa di Lombok Tengah, 1 Orang Tewas

Regional
Komunikasi Politik 'Anti-Mainstream' Komeng yang Uhuyy!

Komunikasi Politik "Anti-Mainstream" Komeng yang Uhuyy!

Regional
Membedah Strategi Komunikasi Multimodal ala Komeng

Membedah Strategi Komunikasi Multimodal ala Komeng

Regional
Kisah Ibu dan Bayinya Terjebak Banjir Bandang Berjam-jam di Demak

Kisah Ibu dan Bayinya Terjebak Banjir Bandang Berjam-jam di Demak

Regional
Warga Kendal Tewas Tertimbun Longsor Saat di Kamar Mandi, Keluarga Sempat Teriaki Korban

Warga Kendal Tewas Tertimbun Longsor Saat di Kamar Mandi, Keluarga Sempat Teriaki Korban

Regional
Balikpapan Catat 317 Kasus HIV Sepanjang 2023

Balikpapan Catat 317 Kasus HIV Sepanjang 2023

Regional
Kasus Kematian akibat DBD di Balikpapan Turun, Vaksinasi Tembus 60 Persen

Kasus Kematian akibat DBD di Balikpapan Turun, Vaksinasi Tembus 60 Persen

Regional
Puan: Seperti Bung Karno, PDI-P Selalu Berjuang Sejahterakan Wong Cilik

Puan: Seperti Bung Karno, PDI-P Selalu Berjuang Sejahterakan Wong Cilik

Regional
Setelah 25 Tahun Konflik Maluku

Setelah 25 Tahun Konflik Maluku

Regional
BMKG: Sumber Gempa Sumedang Belum Teridentifikasi, Warga di Lereng Bukit Diimbau Waspada Longsor

BMKG: Sumber Gempa Sumedang Belum Teridentifikasi, Warga di Lereng Bukit Diimbau Waspada Longsor

Regional
Gempa Sumedang, 53 Rumah Rusak dan 3 Korban Luka Ringan

Gempa Sumedang, 53 Rumah Rusak dan 3 Korban Luka Ringan

Regional
Malam Tahun Baru 2024, Jokowi Jajan Telur Gulung di 'Night Market Ngarsopuro'

Malam Tahun Baru 2024, Jokowi Jajan Telur Gulung di "Night Market Ngarsopuro"

Regional
Sekolah di Malaysia, Pelajar di Perbatasan Indonesia Berangkat Sebelum Matahari Terbit Tiap Hari

Sekolah di Malaysia, Pelajar di Perbatasan Indonesia Berangkat Sebelum Matahari Terbit Tiap Hari

Regional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke