Salin Artikel

Tambah 38, Kasus Positif Corona Gresik Menjadi 350

GRESIK, KOMPAS.com - Sebanyak 38 kasus orang positif terpapar virus corona (Covid-19) asal Kabupaten Gresik, Jawa Timur, dikonfirmasi, Senin (15/6/2020).

Sehingga, total kasus positif asal Gresik saat ini menjadi 350.

Kepala Dinas Kesehatan Gresik Saifudin Ghozali mengatakan, tambahan sebanyak 38 kasus positif baru yang dikonfirmasi pada hari ini berasal dari lima klaster.

Kendati ada pula yang dikatakan masih dalam tahap pendalaman klaster.

"Tambahan positif 38 ini, tujuh dari klaster Surabaya, satu dari klaster Pasar Krempyeng Gresik, 14 dari klaster Pasar Benjeng, enam dari klaster Pasar Pabean, tiga dari klaster Sampoerna dan masih dalam pendalaman tujuh," ujar Ghozali, dalam keterangan resmi yang diterima Kompas.com, Senin (15/6/2020) malam.

Dari 38 kasus positif hari ini, sebanyak 20 orang tercatat sebagai warga Kecamatan Benjeng, tiga orang warga Kecamatan Manyar, dua orang warga Kecamatan Gresik kota, tiga orang warga Kecamatan Balongpanggang, enam orang warga Kecamatan Kebomas dan empat lainnya warga Kecamatan Menganti.

"Hari ini juga ada tambahan satu konfirmasi meninggal dari Kecamatan Kebomas, yang sudah declare sebagai konfirmasi/positif pada tanggal 11 Juni kemarin, dan juga ada tambahan empat PDP (pasien dalam pengawasan) meninggal dari Kecamatan Manyar, Duduk Sampeyan dan Bungah," ucap dia.

Dari 350 kasus positif di Gresik per hari ini, rincian sebanyak 272 orang masih dirawat, 30 meninggal dunia dan 48 lainnya sudah dinyatakan telah sembuh.

Adapun untuk orang tanpa gejala (OTG) sebanyak 290.

Kemudian, orang dalam pemantauan (ODP) sebanyak 1.240.

Sementara PDP sebanyak 379, dengan sebanyak 203 masih dalam pengawasan, 13 meninggal dunia dan 163 sudah dinyatakan selesai pengawasan.

https://regional.kompas.com/read/2020/06/15/22305771/tambah-38-kasus-positif-corona-gresik-menjadi-350

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke