Salin Artikel

Anak Balitanya Tewas Usai Mobil Kapolsek Tabrak Rumah, Orangtua Korban : Mulut Dia Bau Alkohol

Selain PT, sang nenek YS (50) juga mengembuskan napas terakhir di lokasi kejadian.

Orangtua PT menyebut, kapolsek pengemudi mobil itu, Iptu SY diduga menyetir dalam keadaan mabuk.

Iptu SY saat itu diketahui masih mengenakan seragam dinas.

"Semula dia (Iptu SY) tak mengakui kalau dia sopirnya dan menyebut kalau sopirnya lari," kata Mahfudz.

Ia menduga, polisi tersebut mengemudikan mobil dalam keadaan mabuk.

"Mulutnya bau alkohol, ngomongnya enggak jelas seperti orang mabuk," tutur Mahfudz.

Mahfudz tak menyangka, anak balita dan mertuanya tewas dalam kejadian itu.

Seperti melihat orang menyeberang

Kapolres Rembang AKBP Dolly A Primanto membenarkan, pengemudi mobil tersebut adalah anggotanya.

"Benar, pengemudinya adalah seorang kapolsek di Rembang," kata Dolly.

Menurut pengakuan pelaku, lanjut Dolly, kecelakaan terjadi lantaran Iptu SY seperti melihat seseorang menyeberang.

"Pengemudi terhalusinasi melihat orang menyeberang sehingga banting setir menabrak rumah warga," tutur dia.

Kapolres mengatakan, saat itu Iptu SY hendak perjalanan apel ke Polsek.

Namun tiba-tiba mobil oleng ke kiri dan menabrak rumah warga di pinggir jalan.

Bagian depan rumah remuk. Satu balita dan neneknya tewas di lokasi.

Kasus ini kini ditangani oleh Polda Jateng.

Sumber: Kompas.com (Penulis: Kontributor Grobogan, Puthut Dwi Putranto Nugroho | Editor: Dony Aprian)

https://regional.kompas.com/read/2020/05/26/18262571/anak-balitanya-tewas-usai-mobil-kapolsek-tabrak-rumah-orangtua-korban-mulut

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke