Salin Artikel

2 Warga Positif Covid-19, Satu Kecamatan di Bangka Belitung Gelar Rapid Test

Anggota Gugus Tugas Covid-19 Kepulauan Bangka Belitung Armayani Rusli mengatakan, uji cepat yang digelar di kantor camat Merawang itu menggunakan sistem random sampling. 

Total pesertanya mencapai 300 orang.

"Ini uji cepat untuk upaya penyelesaian wabah Covid-19. Dilaksanakan karena sebelumnya ada warga yang dinyatakan positif," kata Armayani Rusli di kantor camat Merawang, Kamis (14/5/2020).

Armayani menuturkan, jika hasil rapid test nantinya ditemukan ada yang reaktif, maka warga yang hasilnya reaktif akan diisolasi dan menjalani uji swab.

Semua proses tersebut ditanggung pemerintah, karena bagian dari program penanggulangan Covid-19.

Ada pun mereka yang menjalani rapid test tidak hanya dari kalangan warga biasa, tapi juga aparat keamanan TNI/Polri dan perangkat desa.

Proses uji melibatkan petugas medis dari RSUD Ir Soekarno Kepulauan Bangka Belitung.


Diumumkan sehari sebelumnya

Selain itu, RSUD Ir Soekarno juga disiapkan sebagai rujukan isolasi level tiga dengan ruang perawatan standar layanan bintang lima.

Untuk itu pasien telah melewati karantina dan pengobatan di RSUD tingkat kabupaten/kota.

Salah seorang peserta rapid test, berinisial LJ, mengaku menjalani uji karena diminta pihak kantor desa sehari sebelumnya.

"Katanya ada warga yang kena. Lalu kami yang tempat tinggalnya berdekatan diminta datang hari ini," kata LJ.

Hingga saat ini tercatat sebanyak 29 orang positif Covid-19 di Kepulauan Bangka Belitung.

Sebanyak tujuh orang sudah dinyatakan sembuh, sedangkan satu orang meninggal dunia.

https://regional.kompas.com/read/2020/05/14/13434761/2-warga-positif-covid-19-satu-kecamatan-di-bangka-belitung-gelar-rapid-test

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke